SuaraSurakarta.id - Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dikabarkan menyatakan minat untuk terjun ke dunia politik.
Kakak kandung sekaligus Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menyebut niatan itu disampaikan saat makan malam bersama Presiden Jokowi.
Gibran juga membocorkan jika bos Persis Solo itu ingin terjun ke dunia politik di lembaga eksekutif atau kepala daerah.
Wali Kota Solo hingga Bupati Sleman dikabarkan jadi target Kaesang Pangarep saat maju di Pilkada 2024 mendatang.
Sleman sendiri merupakan tanah kelahiran dan asal istri Kaesang Pangarep, Erina Gudono.
Meski demikian, ketika ditanya apakah akan maju sebagai Wali Kota Solo menggantikan dirinya yang maju ke Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024, Gibran mengaku tidak tahu.
"Yo, ora ngerti takono Kaesang (Ya tidak tahu, tanya saja Kaesang). Malah (maju Pilkada) Sleman juga," kata dia.
Namun, Gibran meminta Kaesang Pangarep untuk sowan ke Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo jika ingin mencalonkan diri sebagai Wali Kota Solo.
"Ya, Kaesang sowan Pak Rudy dulu. Penak to, wes sunat iso mangkat dewe ora sah dikancani," paparnya.
Saat ditanya apakah keputusan Kaesang maju di eksekutif sudah pasti, Gibran menjawab tanya teman-teman yang di Jakarta saja.
"Makanya tanya teman-teman yang di Jakarta i, kon goleki Kaesang. Biar jelas dan pasti," jelas Gibran Rakabuming Raka.
Kontributor : Ari Welianto
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Dana Hibah Keraton Solo Masih Ditahan Wali Kota, DPRD: Masyarakat Berhak Audit!
-
Kebutuhan Keraton Solo Selama 1 Tahun Capai Rp20 Miliar, Kubu Purboyo Sebut Masih Sering Nombok
-
4 MPV Bekas Ini Tawarkan Kemewahan dan Kenyamanan Setara Mobil Baru, Harga Cuma Sepertiga!
-
Kunci Jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 12 Halaman 185190 Bab 6 Kurikulum Merdeka
-
Kenang Ki Anom Suroto, Respati Ardi Branding Kota Solo dengan Karya Jingle 'Solo Berseri'