Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Selasa, 01 November 2022 | 19:00 WIB
Panitia menggelar simulasi sebelum turnamen pramusim IBL Indonesia Cup 2022 akan digelar di GOR Sritex Arena, Selasa (1/11/2022). [Dok]

SuaraSurakarta.id - Turnamen pramusim IBL Indonesia Cup 2022 akan digelar di GOR Sritex Arena, Solo 4-13 November mendatang.

Namun sebelum itu, panitia pelaksana (panpel) menggelar beragam simulasi, Selasa (1/11/2022) untuk memastikan turnamen yang diikuti 15 klub itu berjalan aman dan lancar.

"Simulasi ini juga sebagai persiapan akhir kami sekaligus memastikan semua berjalan sesuai rencana," kata Head of Marketing and Business Development IBL, Adrian Ariez dalam rilis yang diterima.

Dalam simulasi itu, seluruh kemungkinan yang terjadi dalam pertandingan dilakukan bersama seluruh stakeholder dan perangkat pertandingan. Petugas keamanan turut terlibat dalam simulasi pertandingan.

Baca Juga: Kendaraan Listrik dan Kapal Perah Dikerahkan ke Bali

Adrian memaparkan, simulasi tersebut juga datang dari imbuan dari Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. Simulasi itu berupa alur keluar masuk penonton, bencana alam seperti gempa bumi dan kebakaran, serta simulasi jika ada keributan.

Adrian mengatakan IBL merupakan pelopor olahraga yang bisa menyelenggarakan perhelatan olahraga di saat pandemi. Di saat semua kegiatan berhenti, basket bisa digelar dengan segala macam sistem agar bisa digelar.

"Untuk kenyamanan penonton dan keselamatan penonton itu menjadi dasar yang benar-benar kita jaga. Izin 2.000 penonton akan kami maksimalkan, ada dua jenis tiket yakni day pass dan game pass," jelasnya.

Adrian merinci harga tiket day pass Rp85.000 untuk ticket tribun 1 sedangkan day pass ticket tribun 2 yakni Rp65.000.

Ia menambahkan persiapan saat ini sudah 70 persen meliputi persiapan teknis dan penataan seluruh keperluan untuk kenyamanan penonton dan pemain maupun ofisial.

Baca Juga: Le Bron James cs Jungkalkan Nuggets, Lakers Reguk Nikmat Kemenangan Perdana musim ini

Load More