SuaraSurakarta.id - Dua asisten pelatih Persis Solo Youth, Sofie Imam Faizal (pelatih fisik) dan Haryanto Prasetyo (pelatih U-18 serta U-16 ), dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20 di Turki.
Keduanya menyusul empat pemain Persis Youth yang sudah berada dalam pemusatan latihan Timnas U-20 di Turki sejak 15 Oktober lalu yakni Erlangga Setyo, Aulia Ramadhan Lubis, Marcell Januar, dan Zanadin Faris.
Pemanggilan kedua sosok itu dikabarkan sebagai persiapan menghadapi Timnas Indonesia menghadapi SEA Games 2023 mendatang.
Dari informasi yang didapatkan Suarasurakarta.id, pelatih kepala Timnas Indonesia menghadapi SEA Games 2023 mendatang mengarah ke sosok Nova Arianto.
Shin Tae-yong dipastikan tak mendampingi Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023. Pasalnya, ajang tersebut berdekatan dengan Piala Dunia U-20 2023.
SEA Games 2023 akan berlangsung pada 5-16 Mei. Sementara Piala Dunia U-20 akan berlangsung lima hari setelahnya.
Berbagai pihak menilai sosok Nova Arianto disebut paling matang untuk mengisi posisi pelatih kepala mengingat paham betul filosofi Shin Tae-yong.
Haryanto mengaku bangga atas pemanggilan yang diterimanya dan bertekad tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan yang diperoleh.
"Hal ini, akan menjadi pengalaman yang sangat luar biasa karena juga sangat penting untuk karir saya. Saya membawa nama besar Persis. Pemanggilan ini, kepercayaan yang tidak bisa dinilai bagi saya," kata Haryanto.
Baca Juga: Prediksi Timnas Indonesia U-19 vs Moldova di Laga Uji Coba Malam Ini
Di sisi lain dia juga akan berusaha menyesuaikan diri dengan kultur gaya permainan terapan Shin Tae-yong.
Berita Terkait
-
Patrick Kluivert Kirim Utusan Temui Pemain Keturunan Lombok di Italia Buat Lawan China
-
Erick Thohir Kenalkan Direktur Teknik PSSI Dalam Waktu Dekat, Siapa?
-
Wajah Muda, Umur Tua: Awas Trik Licik Piala Dunia U-17
-
Viral Pria Berbaju Timnas Indonesia Injak Situs Artefak Batu Kenteng Songo di Puncak Merbabu
-
Eks Petinggi Barcelona Ikut Pantau Ole Romeny Bersama Patrick Kluivert, Mau Apa?
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang