SuaraSurakarta.id - Profil Timnas Ekuador jelang Piala Dunia 2022.
Piala Dunia 2022 akan berlangsung di Qatar, 20 November hingga 18 Desember mendatang.
Timnas Ekuador tergabung di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Senegal, dan raksasa Eropa, Belanda.
Melansir Bolatimes.com, sebelum memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2022, Ekuador nyaris dicoret setelah protes yang dilayangkan Chile.
Chile mengklaim bahwa Ekuador menggunakan pemain negara lain sepanjang fase kualifikasi zona CONMEBOL, sosok yang dimaksud adalah Byron Castillo.
Ekuador dituding memalsukan dokumen Byron Castillo. Chile mengklaim ia adalah pemain asal Kolombia berusia 23 tahun yang menggunakan identitas palsu.
Byron Castillo bermain sebanyak 18 pertandingan di kualifikasi dan sukses membawa Ekuador mengumpulkan 14 dari 26 poin.
Chile menuntut kepada FIFA untuk menganulir enam poin yang sudah diraih Ekuador dan memberikan kepada mereka, meskipun pada akhirnya protes tersebut ditolak.
Sementara itu, Ekuador akan ditangani pelatih Gustavo Alfaro.
Baca Juga: Inter Miami Serius Inginkan Lionel Messi, Kans Tinggalkan PSG Pasca Piala Dunia 2022 Sangat Besar!
Juru taktik asal Argentina itu merupakan sosok di balik gemilangnya performa timnas Ekuador sepanjang kualifikasi Piala Dunia 2022.
Pada Juli lalu, ia sempat dipusingkan dengan pemilihan pemain, namun Alfaro sudah mendapatkan kepercayaan penuh dari anak asuhnya di timnas Ekuador.
"Saya mengatakan kepada para pemain bahwa saya akan menunggu mereka sampai hari terakhir karena ada beberapa yang mendapatkan tempat mereka dan yang lain ingin berada di sana," ucap Alfaro.
"Mereka tahu bahwa mereka penting bagi grup. Preciado akan baik-baik saja dalam 15 hari. Arboleda telah mulai memperkuat pekerjaan untuk mendapatkan kembali otot yang hilang." imbuhnya.
Meskipun pada akhirnya kerangka pemain sudah terbentuk dan hanya menempatkan siapa saja yang pantas mengisi posisi yang dibutuhkan tim.
Daftar pemain Timnas Ekuador Per Juli 2022
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Wapres Gibran hingga PB XIV Hangabehi Hadiri Upacara Tingalan Jumenengan Dalem KGPAA Mangkunegoro X
-
Kronologi Peristiwa Tabrak Lari di Jongke Solo: Percobaan Penculikan Berujung Ricuh dan Viral
-
Atap Nyaris Ambrol hingga Disangga Pakai Bambu, Siswa SDN di Boyolali Ngungsi untuk KBM
-
Dana Hibah Keraton Solo Masih Ditahan Wali Kota, DPRD: Masyarakat Berhak Audit!
-
Kebutuhan Keraton Solo Selama 1 Tahun Capai Rp20 Miliar, Kubu Purboyo Sebut Masih Sering Nombok