SuaraSurakarta.id - Presenter Daniel Mananta dibuat heran oleh keseriusan Raffi Ahmad dalam membantu channel Youtube Vindes.
Pasalnya Raffi Ahmad melakukan latihan tenis rutin selama tiga bulan sampai kulitnya sedikit gelap. Sedangkan acara tenis itu nantinya hanya tayang di channel Youtube Vindes.
"Elu udah latihan tiga bulan terakhir tiap hari, panas-panasan sampe kulit hitam kayak gini, tapi tayangnya di vindes dan lu kayak nge support aja," ucap Daniel Mananta kepada Raffi Ahmad, dilansir dari video youtube Daniel Mananta Network pada Senin, (24/10/2022).
Kemudian Raffi Ahmad pun menjelaskan bahwa dirinya tidak ingin setengah setengah dalam mendukung teman.
"Sebenarnya gini gue kalau misalnya support temen, kita tuh harus jangan setengah-setengah, jadi kita harus kasih yang terbaik juga ke temen," ucap Raffi Ahmad.
Menurutnya, boleh jadi saat ini kita yang memberi dukungan. Tapi suatu saat, bisa saja sebaliknya kita yang membutuhkan dukungan dari orang lain.
"Karena suatu hari kita juga pasti butuh support juga someday," paparnya.
Rupanya bukan kali ini Raffi membantu channel youtube artis lain.
Sebelumnya ia juga pernah bermain basket dan hanya tayang di channel youtube Kuy Entertaiment.
"Hari ini juga sama ada gua namanya media clash tapi tayangnya di Kuy Entertaiment nanti gue tanding main basket," ungkapnya.
Sontak saja video tersebut mendapat beragam tanggapan dari warganet.
"Raffi itu artis yang nggak mau cari sensasi, tapi kalau ada sensasi pinter dijadiin duit, makanga dia bisa kaya seperti ini karena banyak doa-doa dari mereka yang sudah dibantu Raffi," ucap akun @*******og.
"Begitulah Raffi kalau support temen, nggak hitung-hitungan. Makanya temennya banyak dan testimoninya banyak positif," kata akun @********ga.
"Kunci sukses Aa Raffi segala sesuatu dia lakukan dengan hati," tutur akun @*****o7.
Kontributor : Sakti Chiyarul Umam
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Kereta Jenazah PB XIII Dipersiapkan dan Dibersihkan, Ini Bentuknya
-
Gusti Moeng Akui Sempat Dapat Pertanda Sebelum PB XIII Wafat
-
Jenazah PB XIII Hangabehi Dimakamkan Rabu, Transit di Lodji Gandrung
-
Keluarga Keraton Solo Ungkap Tata Cara Pemakaman PB XIII Hangabehi
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi