SuaraSurakarta.id - Tim putri asal Bandung, Kharisma Premium akhirnya tampil di final babak reguler putaran kedua Livoli Divisi Utama, Sabtu (22/10/2022), usai menundukkan tim sekotanya, Wahana Express Grup (WEG) 3-1 (25-23, 16-25, 25-22, 25-20) di GOR Sritex Arena Solo, Jumat (21/10/2022).
Selain memastikan tampil di partai puncak, tim besutan Agus Irawan itu juga memastikan lolos ke babak final four di Magetan, yang dijadwalkan berlangsung mulai 4 November 2022 mendatang.
Kemenangan Kharisma ini merupakan kemenangan kali pertama di Pul A dari tiga laga. Dua laga sebelumnya, Yasmin Nafisa dkk. kalah dari TNI AU dan Popsivo Polwan masing-masing 0-3 dan 2-3.
Dengan kemenangan ini, Kharisma memetik empat poin dari hasil kemenangan 3-1 nilai tiga, dan kalah 2-3 nilai satu.
WEG menang satu kali skor 3-1 dengan nilai tiga. Sedangkan Popsivo Polwan menang 3-2 atas Kharisma nilai dua.
Pelatih Kharisma, Agus Irawan mengatakan kunci kemenangan tim asuhan terletak pada set pertama. Pada akhir set awal itu , timnya tertinggal 17-23. Namun, bisa mengejar hingga diselesaikan dengan skor 25-23.
Namun, set kedua giliran WEG bisa unggul 25-16. "Set ketiga saya mengubah strategi dengan ganti posisi yang quicker saya pindah menjadi open," ujar Agus usai laga tersebut.
Kharisma akan bertemu TNI AU di laga final Sabtu (22/10/2022) untuk memperebutkan juara pertama. Sedangkan WEG akan bertemu Popsivo Polwan, untuk memperebutkan juara ketiga dan empat. Peringkat empat dipastikan melorot ke divisi satu.
Baca Juga: Hasil NBA: Bucks Redam Momentum Sixers Demi Menangi Pembuka Musim
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
Terkini
-
Transaksi Soloraya Great Sale 2025 Sudah Tembus Rp10,3 Triliun, Karanganyar Tertinggi
-
Menggebrak Ekonomi Lokal: 2.100 Pelari Siksorogo Ring of Lawu Ramaikan Tawangmangu
-
Kunjungan ke Kampung Batik Laweyan, Komisi VII DPR RI Soroti Urgensi Pelestarian Budaya
-
Jokowi Sempat Mengelak Hadiri Reuni Alumni UGM, Ini Respon Iriana
-
Momen Kikuk Jokowi: Ngaku Jenguk Saudara, 'Dikeplak' Iriana: Mau Reuni UGM!