SuaraSurakarta.id - Bek senior klub Liga 1 Indonesia Persib Bandung Victor Igbonefo mengatakan dirinya berharap terus mendapatkan kesehatan setelah menginjak usia 37 tahun, Selasa (10/10).
"Puji kepada Tuhan juga untuk keselamatan. Harapan aku juga Tuhan selalu beri kesehatan dalam usiaku ini," kata Igbonefo, dikutip dari situs resmi klub, Rabu (12/10/2022).
Pemain kelahiran 10 Oktober 1985 itu mengatakan dengan seiring bertambahnya usia, dirinya bisa semakin dewasa dalam menyikapi kehidupan yang ia hadapi.
Selain itu, Igbonefo juga berharap bisa meraih prestasi terbaik tahun ini bersama Persib Bandung, meski dalam beberapa pertandingan terakhir dirinya harus absen karena cedera yang ia dapatkan pada kompetisi Piala Presiden lalu.
Baca Juga: Pemain Persib Bandung, Daisuke Sato Ungkap Kodisinya Baik Secara Fisik Maupun Mental
"Semoga bertambahnya usia ini aku makin dewasa dan sukses karier aku dan bisa membawa Persib lebih sukses lagi," terang Igbonefo.
Pemain bernama lengkap Victor Chukwuekezie Igbonefo itu pertama kali datang ke Indonesia membela Persipura Jayapura pada 2005 dan langsung membawa skuad Mutiara Hitam menjuarai Liga Indonesia.
Selanjutnya, pemain naturalisasi asal Nigeria tersebut mampu membawa Persipura Jayapura pada ajang Liga Super Indonesia musim 2008/09 dan 2010/11 di bawah asuhan pelatih Jacksen F. Tiago.
Setelah membela Persipura Jayapura, Igbonefo tercatat pernah membela beberapa klub di Indonesia dan Thailand seperti, Pelita Jaya (kemudian Pelita Bandung Raya), Chiangrai United, Arema Cronus, Super Power FC, Navy FC, Swat Cat PTT Rayong dan Persib Bandung.
Selama bersama Persib Bandung, Igbonefo tercatat tampil sebanyak 59 pertandingan dengan catatan dua gol serta dua assist dari total 5.070 menit bermain di berbagai ajang.
Baca Juga: Persib Terus Berupaya Memperbaiki Penyelenggaraan Pertandingan Kandang
Berita Terkait
-
Hitung-hitungan Dewa United Salip Persib Bandung Juarai BRI Liga 1, Masih Bisa?
-
3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
-
Persib Bandung Butuh 4 Poin Lagi untuk Kunci Gelar Juara BRI Liga 1 2024/2025
-
Persis Solo Tikung Persib Dapatkan Saddil Ramdani? Ini Kata Pelatih Ong Kim Swee
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
12 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kondisi Oke Tak Bebani Cicilan
-
Link Live Streaming Persis Solo vs Persita Tangerang: Adu Kuat di Stadion Manahan!
-
Hari Hancurnya Real Madrid: Kalah di Final, 3 Kartu Merah dan Ancaman Sanksi Berat
-
Tidak Ada Pemutihan Pajak di Jakarta! Gubernur Pramono Anung Ungkap Alasannya
Terkini
-
Dana Hibah Sapi Menguap: Polres Karanganyar Bongkar Kasus Korupsi Ratusan Juta
-
Nekat Bawa Miras di Konser Iwan Fals, Puluhan Penonton Diciduk Polisi
-
Buruan Serbu! Ini Sederet Promo Gantung di Alfamart Minggu 27 April 2025
-
Segera Ambil! Link Saldo DANA Kaget, Pas untuk Jalan-jalan Akhir Pekan
-
Persis Solo vs Persita Tangerang,525 Personel Gabungan Dikerahkan