SuaraSurakarta.id - Jembatan Mojo yang menjadi penghubung antara Kecamatan Pasar Kliwon Solo dengan Mojolaban Kabupaten Sukoharjo mulai ditutup untuk dilakukan perbaikan.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Surakarta Nur Basuki mengatakan, penutupan jembatan diperlukan untuk mempercepat proses perbaikan.
Ia mengatakan usai melakukan pengencangan dan penggantian baut beberapa waktu lalu, akan dilakukan pembongkaran jembatan dalam waktu dekat.
"Juli-Agustus 2022 mulai dilakukan penguatan bantalan jembatan, pondasi, dan pembautan. September kami pasang stringer jembatannya," kata Basuki dikutip dari ANTARA di Solo, Senin (26/9/2022).
Selanjutnya, dalam waktu dekat akan dilakukan pengerukan aspal dan dilanjutkan dengan pembongkaran beton serta penggantian plat baja lama. Kemudian konstruksi akan dilanjutkan dengan pemasangan plat ortotropik.
Ditargetkan untuk proses perbaikan dapat dilakukan selama dua bulan ke depan sehingga bulan Desember dapat kembali beroperasi secara normal.
"Pengerjaan terakhir itu sampai 30 November 2022 Desember sudah bisa dilalui," katanya.
Sementara itu, dengan penutupan jembatan tersebut Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Surakarta Ari Wibowo mengatakan akan terjadi kepadatan di beberapa jembatan di sekitar Jembatan Mojo.
"Penutupan jembatan bebannya akan terlihat di jembatan terdekat. Namun mengingat Jembatan Jurug yang saat ini juga sedang dalam masa perbaikan, kemungkinan arus kepadatannya akan dipecah ke kawasan jalan lingkar Mojosongo," katanya.
Baca Juga: Inilah Alasan Polda Jabar BIlang Jadwal Pertandingan Persib vs Persija Dirubah Jadi Sore Hari
Oleh karena itu, ia meminta para pengguna jalan dapat memilih waktu perjalanan mengingat estimasi waktu yang diperlukan dengan memutar dari wilayah Bekonang-Telukan-Jembatan Bacem-Solo berjarak sekitar 8-9 kilometer.
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Drama Pemudik di Sukoharjo: Perempuan Mengamuk Tolak Kembali ke Tangerang, Begini Kisahnya
-
Kecelakaan Beruntun di Karanganyar: Truk vs 2 Mobil dan Motor, Begini Kronologinya
-
Kabar Gembira dari Boyolali: Harga Bahan Pokok Stabil Usai Lebaran
-
Kisah Perjalanan Kembali: Pemudik Solo Raya Ikuti Program Balik Gratis Kemenhub
-
One Way dan Contraflow Kunci Kelancaran Arus Balik Lebaran 2025