Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Kamis, 22 September 2022 | 21:11 WIB
Persis Solo memastikan diri lolos ke babak final kompetisi usia muda, Elite Pro Academy U-14 usai menjalani laga ketat dan panas di babak semifinal melawan Persib Bandung. [Dok PSSI]

SuaraSurakarta.id - Persis Solo gagal membawa pulang trofi juara Elite Pro Academy (EPA) 2022.

Dalam laga dinal yang berlangsung di Lapangan Pulomas, Jakarta Timur, Kamis (22/9/2022) siang, tim muda Laskar Sambernyawa takluk 1-3 dari Dewa United.

Tiga gol Dewa United dicetak Mierza Firjatullah, lalu digandakan Girly Andrade pada menit ke-15. Persis Solo sebenarnya mampu mencetak gol terlebih dulu pada menit ke-1 lewat Miza Ukail.

Persis Solo unggul cepat lewat Miza Ukail saat laga baru berjalan satu menit..

Baca Juga: Hadapi PSM Makassar, Persis Solo Berpeluang Tampil dengan Kekuatan Penuh

Enam menit berselang, Dewa United membalas skor lewat kapten tim, Mierza Firjatullah.

Dewa United FC pun sukses berbalik unggul pada menit 15 lewat gol yang dicetak Girly Andrade sekaligus menutup jalannya laga babak pertama dengan skor 2-1.

Unggul 2-1, memasuki babak kedua tak mengurangi tekanan ke pertahanan Persis Solo. Penampilan ciamik ditunjukkan Mierza Firjatullah dengan menampatkan namanya di papan skor untuk kedua kalinya.

Gol Mierza tersebut sekaligus menutup laga dengan skor akhir 3-1 untuk kemenangan Dewa United

Baca Juga: Hadapi PSM Makassar, Persis Solo Berpeluang Tampil dengan Kekuatan Penuh

Load More