SuaraSurakarta.id - Rumah Sakit “JIH” Solo kembali meraih penghargaan bergengsi di wilayah Solo-Yogyakarta.
Dalam acara bertajuk Indonesia Markplus Festival 2022, Rumah Sakit “JIH” Solo berhasil meraih penghargaan Industry Marketing Champion 2022 kategori Healthcare Service yang diterima langsung oleh Presiden Direktur Rumah Sakit “JIH” Solo di Hotel Santika Premiere Semarang, pada Selasa (23/8/2022).
Presiden Direktur Rumah Sakit “JIH” Solo, dr. Didit Novianto, Sp. PD., FINASIM menyampaikan, manajemen Rumah Sakit “JIH” Solo bersyukur kepada Allah SWT atas penghargaan bergengsi ini.
Hal ini merupakan suatu kehormatan dan sebuah pengakuan dari regional Soloraya atas pencapaian layanan kesehatan RS “JIH” Solo serta menandai tonggak penting bagi pencapaian rumah sakit dan menjadi pemicu bagi manajemen untuk terus mencapai yang terbaik bagi pasien.
Baca Juga: BRI Borong 8 Penghargaan di Ajang Human Capital Management Excellence Award
“Penghargaan ini menjadi pemacu kami untuk kerja lebih baik, professional, disiplin, dan lebih berdaya saing lagi. Penghargaan ini menjadi penyemangat kami untuk bekerja lebih mengembangkan layanan prima dengan fokus pada kebutuhan pasien yang biasa kami sebut dengan sahabat JIH”, ungkap dr. Didit dalam rilis yang diterima.
Selain menerima penghargaan, dr. Didit juga berkesempatan menjadi panelis untuk menyampaikan komponen C-I-E-L (Creative, Innovative, Entrepreneur, Leardership) yang dikembangkan oleh Rumah Sakit “JIH” Solo sehingga di tahun ketiganya RS JIH Solo bisa memimpin sebagai Rumah Sakit di Solo dengan Pengikut Instagram terbanyak.
Menambahkan, Public Relations Rumah Sakit “JIH’ Solo, Adil Erdita Ayu Marta mengatakan pihaknya berterima kasih atas kepercayaan masyarakat atau sahabat JIH Solo Raya khususnya dan masyarakat Indonesia pada umumnya karena telah mendukung perkembangan Rumah Sakit “JIH” Solo sampai saat ini.
Selain itu kami juga sangat bangga bisa bertemu dan berdiskusi dengan para expert dibidang marketing sehingga memberikan banyak wawasan untuk terus berinovasi.
“Melalui penghargaan ini diharapkan branding Rumah Sakit “JIH” Solo semakin terangkat dan terpercaya, sekaligus menjadi prestasi maupun evaluasi kami untuk berbenah menyuguhkan pelayanan agar lebih baik lagi,” jelasnya.
Baca Juga: Aktif Akuisisi Nasabah Pelajar, BNI Raih 2 Penghargaan OJK
Berita Terkait
-
PNM Raih Penghargaan Appreciated Diversity Inclusivity ESG Report di Ajang ESG Appreciation Night
-
Tren Gaya Hidup Halal Meningkat, Top Halal Award Bantu Masyarakat Memilih Tanpa Keraguan
-
BRI Raih Penghargaan Internasional Berkat Transformasi Digital Melalui BRIAPI
-
5 Potret Syifa Hadju Tampil Memukau Hadiri Penghargaan, Tak Lupa Ucapkan Terima Kasih pada El Rumi
-
Terapkan Bisnis Berkelanjutan Unilever Indonesia Raih "The Best Listed Company Based on ESG Score"
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo