SuaraSurakarta.id - Persib Bandung dan pelatih Robert Rene Albert telah sepakat berpisah di awal kompetisi BRI Liga 1 2022/2023.
Kabar Persib Bandung dan juru taktik asal Belanda itu resmi berpisah salah satunya diketahui dari akun instagram @pengamatsepakbola.
"Persib Bandung resmi mengakhiri kerja sama dengan Robert Albert sebagai palatih kepala Persib Bandung musim ini," tulis keterangan caption akun tersebut.
Diduga penyebab Persib Bandung memutuskan kerja samanya dengan Robert Albert ditenggarai serangkaian hasil negatif Persib Bandung di tiga awal kompetisi.
Dimana Persib Bandung belum meraih satu pun kemenangan. Dengan catatan satu kali imbang dan dua kali menelan kekalahan.
"Hasil buruk di awal Liga 1 musim ini jadi penyebabnya. Tekanan bobotoh untuk memecat Robert Albert juga begitu besar, dimana siang ini melakukan demo di Graha Persib," sambungnya.
Dengan begitu, Robert Albert resmi jadi pelatih pertama yang dipecat oleh klub peserta Liga 1 musim 2022/2023.
Sontak saja unggahan akun tersebut langsung diserbu komentar warganet. Tak sedikit dari mereka ramai menuliskan beragam tanggapan.
"Buset cepat banget ada pelatih pertama yang out baru juga tiga match," ucap akun @pfc**.
Baca Juga: Persik Kediri Kemungkinan Tanpa Arthur Felix Saat Menjamu Borneo FC
"Yah nggak ada hiburan lagi dong," tutur akun @mhmd**.
"Liga wakanda ngeri bos, maen baru tiga match aja udah keluar," imbuh akun @rezaldi**.
"Liga antariksa serem ya, pemain baru dua kali main out, pelatih baru tiga kali main out," sahut akun @farhaan**.
"Pada nggak percaya proses, besok Obet pindah klub terus dapat tropy," timpal akun @handikaferi**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
BRI Liga 1 Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Kena Comeback Bajul Ijo
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin