SuaraSurakarta.id - Banjir akibat hujan deras merendam rumah-rumah warga di Ciledug, Kota Tangerang sejak Jumat malam (15/7/2022). Akibatnya banyak rumah warga tergenang air, dan sejumlah warga mengungsi ke tempat yang lebih aman.
Bencana banjir tersebut membuat BRI bergerak cepat memberikan bantuan tanggap bencana banjir dengan menyalurkan sejumlah bantuan ke warga masyarakat yang terdampak bencana. Bantuan-bantuan terus disalurkan sesuai dengan kebutuhan warga, hingga Sabtu (16/7/2022) setidaknya telah diberikan 600 paket makanan siap saji bagi masyarakat terdampak yang tersebar di wilayah Ciledug Indah dan Tajur.
“Insan BRI (pekerja BRI) bahu membahu turun langsung untuk menyalurkan bantuan dan melalui unit kerja terdekat, kami pastikan bantuan dapat tersalurkan sesuai kebutuhan masyarakat terdampak bencana," tutur Aestika Oryza Gunarto, Corporate Secretary BRI.
Selain melanda wilayah Cildeug, Tangerang, banjir juga melanda beberapa wilayah di Kabupaten Garut, Jawa Barat. Diwilayah ini BRI dan Insan Brilian juga bergerak cepat memberikan bantuan berupa 1.000 paket makanan siap saji, sembako, air mineral, perlengkapan mandi, obat-obatan, peralatan kebersihan dan popok bayi.
Baca Juga: 10 Langkah Menyelamatkan Diri Dari Banjir, Wajib Waspada!
Melalui Unit Kerja BRI terdekat dengan wilayah bencana, BRI menyalurkan bantuan bagi warga terdampak khususnya warga di wilayah Kecamatan Banyuresmi dan Kecamatan Garut Kota.
“Kami juga memastikan, masyarakat yang terdampak di Kabupaten Garut mendapatkan bantuan yang dapat meringankan beban mereka” imbuh Aestika.
Dalam tanggap bencana ini, BRI bekerja sama dan berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk bersinergi dalam menyalurkan bantuan kepada korban bencana banjir sebagai upaya meringankan beban masyarakat dan mempercepat pemulihan pasca bencana.
Aestika menegaskan, BRI sebagai salah satu BUMN terbesar di Indonesia, melalui program BRI Peduli-nya selalu turut berperan aktif dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena bencana. Hal tersebut merupakan bentuk kepedulian dan ketulusan BRI kepada masyarakat agar dapat segera pulih. BRI juga mengapresiasi warga masyarakat yang telah dengan sigap bahu membahu, secara swadaya ikut mengantarkan bantuan agar bantuan BRI tersebut segera dapat diterima para pengungsi.
Baca Juga: Geger Penemuan Ikan Berukuran Besar Pasca Banjir Garut, Diduga Jenis Predator dari Sungai Amazon
Berita Terkait
-
Awas, Jalan Dr. Soetomo Menuju Simpang Empat Lembuswana Samarinda Direndam Banjir
-
Terpopuler: Warga Sukabumi Rasakan Getaran Hebat Saat Gempa Pangandaran, Geger Penemuan Predator Sungai Amazon di Garut
-
Terpopuler: 11 Titik Kota Bekasi yang Diterjang Banjir, Viral Video Lipstik Geprek di Pesantren
-
BMKG: Hari Ini Hujan dan Petir Akan Landa Jakarta Sore dan Malam Hari
-
700 Rumah di Kota Tangerang Terdampak Banjir Akibat Sungai Angke Meluap
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
-
Rekomendasi HP Murah Rp1 Jutaan RAM 6 GB: Kamera 50 MP, Baterai Super Awet
-
Rumit! Ini Skenario Semen Padang, Barito Putera dan PSS Sleman Lolos Degradasi
-
Comeback Bela Timnas Indonesia, 10 Keunggulan Stefano Lilipaly
-
Harga Bitcoin Diramal Tembus USD 250.000, Robert Kiyosaki: Beli yang Banyak, Jangan Jual
Terkini
-
MilkLife Soccer Challenge Solo: SD Djamaatul Ichwan dan SD Al Azhar Syifa Budi Juara
-
Berdayakan Masyarakat Peternak Disabilitas, Kandang Merah Putih Bisa Tingkatkan Produksi
-
Lumbung Ternak Jateng Makin Mantap, Ahmad Luthfi Soroti Gebyar Kontes Sapi di Boyolali
-
Korlantas Polri Cek Lokasi Kecelakaan Maut di Tawangmangu, Ini Hasilnya
-
Ada Satu Balita, Ini Daftar Korban Tewas Kecelakaan Maut di Tawangmangu