SuaraSurakarta.id - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo dan Gubernur DKI Jakarta diusulkan menjadi duet pemersatu bangsa. Usulan tersebut dilontarkan oleh Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.
Saat ditanya, Ganjar Pranowo menjawab dengan santai. Bahkan Ganjar mengaku sudah punya pasangan pilihan sendiri.
Hal ini disampaikan, Ganjar mengikuti Tari Gatotkaca di Car Free Day (CFD) Solo, Minggu (26/6/2022).
"Aku yo duet karo bojoku," terang Ganjar, Minggu (26/6/2022).
Ganjar pun enggan menjawab lagi saat ditanya soal usulan duet pemersatu bangsa tersebut. Bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka kembali menikmati Solo CFD dan menyapa pengunjung CFD.
Ganjar juga melayani ajakan pengunjung CFD yang ingin minta foto bersama.
Sementara itu Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Solo, FX Hadi Rudyatmo saat ditemui di tempat yang sama juga enggan menanggapi usulan duet pemersatu bangsa.
Rudy malah minta awak media bisa menanyakan langsung kepada yang mengusulkan duet pemersatu bangsa tersebut.
"Sing ngusulke sopo?. Yo tekoke kono no sing ngusulke. Aku ora enek kaitane soal itu," ungkap mantan Wali Kota Solo ini.
Rudy menegaskan tetap tegak lurus dengan Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Sukarnoputri. Bahkan Rudy menyebut tidak ada orang lain kecuali ketua umum PDI Perjuangan yang bisa memutuskan dan mencalonkan presiden.
"Nek saya tetap tegak lurus dengan ketua umum. Cocok apa tidaknya itu dari ketua umum," kata dia.
Saat ditanya apakah pemersatu bangsa itu harus lewat figur atau yang lain. Rudy menjawab tanya yang mengusulkan.
"Yo, tanya yang menyampaikan. Pastinya mereka punya alasan soal duet pemersatu bangsa. Aku sebagai rakyat ora wani ngomong ngunu," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Gibran Kirim Bunga Ulang Tahun Megawati, PSI: Simbol Politik Persaudaraan
-
Bakal Hadiri Rakernas PSI, Jokowi Datang Sebagai Kader?
-
Wapres Gibran hingga PB XIV Hangabehi Hadiri Upacara Tingalan Jumenengan Dalem KGPAA Mangkunegoro X
-
Kronologi Peristiwa Tabrak Lari di Jongke Solo: Percobaan Penculikan Berujung Ricuh dan Viral
-
Atap Nyaris Ambrol hingga Disangga Pakai Bambu, Siswa SDN di Boyolali Ngungsi untuk KBM