SuaraSurakarta.id - Persis Solo kembali gagal memetik kemenangan dalam lanjutan Grup A Piala Presiden 2022.
Kali ini, tim Laskar Sambernyawa bermain imbang, 1-1 melawan Dewa United di Stadion Manahan, Sabtu (24/6/2022).
Padahal, Persis Solo unggul cepat lewat sundulan Fabiano Beltrame saat laga baru berjalan tujuh menit. Namun gol Miftah Anwar Sani pada menit ke-70 membuyarkan kemenangan Persis.
Hasil itu memperpanjang tren minor di turnamen pramusim setelah sebelumnya bermain imbang 0-0 lawan PSS Sleman dan kalah 1-2 dari PSIS Semarang.
Baca Juga: Tim Medis Persib Update Kondisi Victor Igbonefo yang Harus Absen Panjang
Dengan hasil tersebut, praktis Laskar Sambernyawa berada di urutan paling buncit di klasemen Grup A dengan dua poin.
Meski demikian pelatih Persis Solo, Jacksen F Tiago memberikan pembelaan berkaitan dengan timnya yang tak kunjung menang.
“Itu wajar karena saya banyak melakukan perubahan. Sehingga kalau belum ada perfomance yang stabil itu adalah sesuatu yang wajar,” kata Jacksen F Tiago usai pertandingan.
Pelatih asal Brasil itu mengakui, dirinya telah mengambil keputusan untuk melakukan eksperimen dalam kompetisi pra musim itu.
Dalam tiga pertandingan terakhir pelatih berkepala plontos itu selalu merubah komposisi pemain baik itu lini belakang, tengah atau pun depan.
Baca Juga: Pelatih Soroti Kelemahan Madura United di Piala Presiden: Masalah Transisi
“Jika ada yang harus disalahkan adalah saya sebagai pelatih. Karena saya memutuskan untuk melakukan perubahan dalam 3 pertandingan di Piala Presiden,” jelasnya.
Berita Terkait
-
Performa Persis Solo Mulai Membaik, Pelatih Ong Kim Swee: Kita Belum Aman
-
3 Kemenangan Telak Dewa United di BRI Liga 1 2024/2025, Hobi Banget Bantai Lawan
-
Sonny Stevens Kaget dengan Liga Indonesia: Ramah, Profesional, tapi Faktor Ini Jadi Kendala Terbesar
-
Bijak! Begini Cara Septian Bagaskara Sikapi Persaingan di Lini Depan Timnas
-
Sjoerd Woundenberg Gabung Timnas Indonesia, Dewa United: Kami Dukung Penuh!
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Cek Pos Pam Ops Ketupat Candi, Kapolresta Solo Pastikan Pengamanan Arus Balik Lancar
-
Sambangi Lokasi Banjir di Sambirejo, Wali Kota Solo Siapan Berbagai Penanganan
-
Terendam Banjir, Underpass Simpang Joglo Solo Ditutup Total
-
Sempat Tak Percaya, Ini Momen Bima Arya Kaget Ada Wisata Jokowi di Solo
-
25 Kepala Daerah Ikuti Retret Gelombang Kedua, Ini Kata Wamendagri