SuaraSurakarta.id - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo bersama istri Siti Atiqoh Supriyanti menikmati gelaran Solo Car Free Day, Minggu (19/6/2022) pagi.
Ganjar, tiba di Solo CFD sekitar pukul 06.30 WIB dan langsung menuju depan Rumah Dinas Wali Kota Solo Loji Gandrung.
Ganjar pun langsung bergabung dengan puluhan pelajar dari SMK 6 dam 8 Solo dan mengikuti flash mob memperingati hari kelahiran Pancasila.
Usai beberapa menit bergabung dengan pelajar untuk flash mob, Ganjar pun berjalanan ke arah timur untuk menikmati kegiatan tanpa gas emisi ini.
Ganjar pun langsung menjadi pusat perhatian pengunjung CFD. Banyak pengunjung yang berdesakan ingin foto dan selfi.
Tak sedikit pengunjung CFD yang memanggil-manggil namanya sambil melambaikan tangan. Ada juga yang mengajak salaman.
Ganjar pun langsung merespon dengan bersedia diajak foto dan selfie bersama. Ganjar juga membalas melambaikan tangan dan bersalaman sambil tersenyum.
Bahkan ada juga ada pengunjung CFD yang memanggil Ganjar dengan sebutan presiden
"Hallo presidenku," ujar pengunjung CFD.
Ganjar Pranowo menyebut jika CFD di Kota Solo merupakan legenda dan yang paling ramai.
"CFD di Jalan Slamet Riyadi Solo itu legend. Selalu yang paling ramai," kata Ganjar saat ditemui, Minggu (19/6/2022).
Saat ditanya, jika namanya terpilih menjadi salah satu capres 2024 dari Partai Nasdem dan sejumlah survei. Ganjar, enggan berkomentar dan memilih menghindar dan melanjutkan olahraganya.
"Copras capres wae ditekokke terus. PDIP itu cetho berkali-kali, Bu Mega urusannya," ujar dia.
Ketika ditanya soal bulan Bung Karno, Ganjar mengatakan, kalau berbicara di bulan Bung Karno ini terus kemudian di tengah keramaian.
Ada anak-anak SMK yang menari dan flash begitu, lalu semua anak-anak di CFD ikut ternyata semuanya bisa dan setidaknya ada keinginan mau ikut.
Berita Terkait
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
Pilihan
-
5 Curhatan Jokowi di Depan Alumni UGM: Serangan Tak Cuma Ijazah, Merembet Sampai KKN Fiktif
-
Sisi Lain Muhammad Ardiansyah: Tangguh di Bawah Mistar, Bucin ke Pacar
-
Cerita Tante Brandon Scheunemann Blusukan ke Pelosok Papua demi Sepak Bola Putri
-
Asal Usul Sound Horeg dan Sosok Pria Berjuluk 'Thomas Alva Edisound' di Baliknya
-
3 Rekomendasi HP Samsung Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Jokowi Sempat Mengelak Hadiri Reuni Alumni UGM, Ini Respon Iriana
-
Momen Kikuk Jokowi: Ngaku Jenguk Saudara, 'Dikeplak' Iriana: Mau Reuni UGM!
-
Gerakan Masyarakat Anti Korupsi Indonesia Dukung Kejaksaan Tuntaskan Kasus Tom Lembong
-
Isu Ijazah Palsu Dibekingi 'Orang Besar', Jokowi:Semua Sudah Tahulah
-
Pemprov Jateng Kebut Perbaikan Jalan Wuryantoro-Eromoko Wonogiri