SuaraSurakarta.id - Beredar video seorang pria yang menjadi suporter sedang duduk termenung lesu saat menyaksikan laga PSIS Semarang melawan Persita di Stadion Manahan Solo viral di media sosial.
Kejadian langka tersebut berhasil tertangkap kamera dan terekam dalam unggahan video di akun TikTok @indosiar_sport.
"Jadi tujuan datang ke stadion ngapain ya mas," bunyi keterangan caption akun tersebut.
Dalam video berdurasi singkat itu mulanya menayangkan suporter PSIS Semarang yang tengah mendukung timnya berlaga.
Baca Juga: Wow! Tampil Moncer, Duet Carlos Fortes-Taisei Marukawa Disebut Bak Karim Benzema-Vinicius Junior
Namun, diantara ribuan suporter Mahesa Jenar tersebut terdapat seorang pria yang nampak duduk termenung dan terlihat lesu.
Pria yang mengenakan kaos berwarna hitam itu juga seperti tidak memiliki gairah dalam menonton laga PSIS Semarang melawan Persita, pada Senin (13/06/2022).
Sontak saja video yang telah disukai ribuan kali itu mematik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang menuliskan komentar menggelikan.
"Lagi galau sama ayangnya kali, udah janji nyetadion bareng tiket udah beli 2. Eh pas hari h nya malah berantem," ujar akun @winandi**.
"Kayanya niatnya mau sama ayang nobar di tribun. Tapi ayangnya gak ikut akhirnya galau deh," kata akun @akatsuki**.
Baca Juga: Hasil Piala Presiden 2022: Bhayangkara FC Imbangi Persebaya 1-1
"Mikirin uang pulang," imbuh akun @Dheaa**.
"Udah gua duga pasti masuk tiktok wkwk," sahut akun @fatur_3**.
"Ya ampun sebegitunya indosiar nayangin yang lagi sakit hati," timpal akun @anggar**.
Sementara itu, PSIS Semarang berhasil menundukkan Persita Tangerang dengan skor 6-1 di laga perdana babak penyisihan Grup A Piala Presiden 2022.
Bahkan di babak pertama saja PSIS Semarang telah unggu 3-0 lewat gol yang diciptakan Oktafianus Fernando, Carlos Fortes dan Taisei Marukawa.
Pada babak kedua PSIS Semarang semakin menggila dengan menambah tiga gol tambahan lewat eksekusi Hari Nur Yulianto, tambahan gol dari Carlos Fortes dan Rachmat Hidayat.
Sementara satu gol Persita Tangerang dicetak usai mendapat hadiah penalti dari handsball Wahyu Prasetyo di menit ke-53.
Lihat video klik di SINI
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Viral Suporter Salat di Tribun GBK, Disebut Jadi 'Faktor X' Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi
-
Aksi Suporter Indonesia Kompak Bersihkan Sampah di GBK Jadi Omongan: Kebaikan Jepang Menular
-
Kecewa Dikalahkan Timnas Indonesia, Kebrutalan Suporter Arab Saudi Memakan Korban
-
Timnas Indonesia Vs Arab Saudi: Suporter Rela Berbasah-basahan Demi Dukung Garuda
-
Pantang Kendor! Momen Dramatis Suporter Timnas Indonesia Terjang Hujan demi ke Stadion GBK
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
Terkini
-
Panwascam Banjarsari Segel 2 Kamar Indekos yang Simpan Beras dari Salah Satu Paslon
-
Longsor Hantam Rumah Warga di Kalikobok Sragen, Begini Kronologinya
-
Rekomendasi dan Tips Mendapatkan Harga Menginap Terbaik di Kota Solo
-
Jokowi, Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di Solo, Tapi Beda TPS, Mana Saja?
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya