SuaraSurakarta.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) beserta Ibu Iriana Joko Widodo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kabupaten Batang Jawa Tengah pada Rabu (9/6/2022).
Seperti biasa, Presiden Jokowi disambut meriah oleh masayarakat. Orang nomor satu di Indonesia itu juga membagikan kaos dan sovenir ke warga.
Namun demikian, media sosial digegerkan dengan video yang menunjukan masyarakat nyaris tertabrak rombongan Presiden Jokowi. Hal itu karena ia mengambil kaos yang dibagikan Presiden Jokowi.
Video itu diunggah oleh akun instagram @kabarnegeri. Warga yang memakai kaus berwarna merah nekat ke tengah jalan untuk mengambil sovenir yang diberikan Presiden Jokowi.
Baca Juga: Sudah Dianggap Keluarga, Megawati Singgung Hubungannya Dengan Jokowi Kerap Digoreng-goreng
"Seorang warga hampir tertabrak mobil iring-iringan Presiden Jokowi pada siang ini, Rabu (8/6) di Jl. Raya Pasar Bandar, Batang. Diketahui, warga tersebut bermaksud ingin mengambil kaos yang dibagikan Presiden Jokowi pada saat iring-ingan menuju lokasi syukuran sedekah bumi," tulis akun tersebut yang dikutip pada Kamis (9/6/2022).
Dari unggahan video, warga tersebut lantas diperingatkan oleh petugas. Beruntung ia tidak tertabrak kendaraaan rombongan Presiden.
Warganet pun memberikan saran kepada Presiden agar tek membagikan kaus saat di jalan.
"karena bagikan kaosnya dilempar sambil jalan?," tulis akun @ab*****
"Mungkin berbaginya bisa dengan cara yg lebih baik agar tidak membahayakan," tulis @ac*******.
Baca Juga: Presiden Jokowi: Belum Ada Reshuffle di Bulan Juni
"Mungkin berbaginya bisa dengan cara yg lebih baik agar tidak membahayakan," tulis @ach*******.
"Untung aja gak ke tabrak, demi kaos sampe segitunya," tulis @dh******.
"Membahayakan rakyat," tulis @a*******.
Diketahui, Presiden Jokowi beserta rombongan pada Rabu pagi bertolak ke Semarang dan menuju Kabupaten Batang, Jawa Tengah, untuk meninjau industri baterai listrik, dalam salah satu rangkaian kegiatan.
Berdasarkan keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Rabu, Presiden Jokowi dan rombongan lepas landas menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, sekitar pukul 07.00 WIB.
Setibanya di Pangkalan Udara Utama TNI AD Ahmad Yani, Kota Semarang, Presiden akan melanjutkan perjalanan menuju Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) di Kabupaten Batang melalui jalur darat.
Di KITB, Presiden diagendakan untuk menghadiri seremoni implementasi tahap kedua industri baterai listrik terintegrasi.
Selepas itu, Presiden diagendakan untuk menuju Lapangan Omah Tani, Kabupaten Batang, untuk melakukan syukuran hasil bumi Gerakan Masyarakat (Gema) Perhutanan Sosial.
Presiden kemudian akan kembali ke Pangkalan Udara Utama TNI AD Ahmad Yani untuk lepas landas menuju Jakarta.
Setelah tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Presiden akan meresmikan Masjid At-Taufiq yang terletak di kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan.
Selepas acara tersebut, Presiden akan kembali ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta untuk kemudian lepas landas menuju Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara.
Sejumlah menteri dan pejabat yang turut mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam penerbangan menuju Provinsi Jawa Tengah antara lain Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, Menteri BUMN Erick Thohir, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo dan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.
Berita Terkait
-
Tangani Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Suami Jessica Mila Dituding Cari Panggung
-
KEK Industropolis Batang Bangun Ekonomi Nasional Melalui Industrialisasi dan Hilirisasi
-
KEK Industropolis Batang dan CSCEC Tandatangani MoU, Kukuhkan Sinergi dalam TCTP
-
KEK Industropolis Batang Diresmikan Presiden Prabowo, Danareksa Dorong Percepatan Investasi
-
Diresmikan Presiden Prabowo, KEK Industropolis Batang Siap Mendunia
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita