SuaraSurakarta.id - Luka Modric dan Toni Kroos telah mengonfirmasi bahwa mereka akan bertahan di Real Madrid setelah mengantarkan timnya menjuarai Liga Champions musim 2021-22 pada Minggu (29/5/2022).
Tidak lama setelah perayaan kemenangan 1-0 mereka atas Liverpool di partai final di Paris, Modrid langsung menandatangani perpanjangan kontrak satu tahun hingga Juni 2023, menurut pakar transfer dari Italia, Fabrizio Romano.
Keputusan gelandang berusia 36 tahun itu kemudian diikuti komentar dari Kroos, yang mengatakan bahwa dia akan 'melanjutkan kariernya di Madrid dua tahun lagi'.
Kontrak gelandang asal Jerman berusia 32 tahun itu akan habis pada musim panas 2023, dan hingga kini belum menandatangani kesepakatan baru.
Baca Juga: Berhasil Raih Juara Liga Champions, Real Madrid Lupakan Kegagalan untuk Datangkan Kylian Mbappe
Real Madrid sukses meraih gelar Liga Champions ke-14 setelah menang tipis berkat gol Vinicius Jr pada menit ke-59.
Namun, Modric dan Kroos kembali membuktikan kelas mereka dengan tampil baik di lini tengah bersama gelandang bertahan asal Brazil, Casemiro yang berusia 30 tahun.
Menjelang pertandingan final, banyak pihak yang meragukan ketiganya dapat mengimbangi permainan Liverpool, mengingat umur mereka yang 30-an. Namun, mereka membuktikan diri sebagai salah satu trio gelandang terbaik di dunia.
Real sendiri harus mengalahkan Inter Milan, Paris Saint-Germain, Chelsea, Manchester City dan Liverpool untuk mengangkat gelar Liga Champions. Modric dan Kroos telah menjadi bagian integral dari kesuksesan mereka.
Modric telah menghabiskan satu dekade di Real sejak pindah dari Tottenham dan berharap dapat pensiun di Santiago Bernabeu.
Sementara itu, Kroos bergabung dari Bayern Muenchen pada 2014. Keduanya kini telah memenangkan lima gelar Liga Champions.
Real Madrid sudah mulai mencari gelandang-gelandang muda untuk menjadi pengganti jangka panjang dari trio Modric, Casemiro dan Kroos.
Los Blancos telah merekrut pemain muda asal Prancis Eduardo Camavinga dari Rennes di musim panas lalu.
Juara Spanyol itu juga dikabarkan sedang berusaha mendatangkan gelandang Monaco, Aurelien Tchouameni jelang dibukanya bursa transfer mendatang.
Namun, Liverpool juga ikut bersaing dalam mengamankan jasa pemain Prancis berusia 22 tahun itu. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Arsenal Incar 'Adik' Mesut Ozil, Gelandang Serang Real Madrid
-
Ole Romeny Berhasrat Bela Real Madrid, Sejarah Buat Timnas Indonesia
-
Pernah Rasakan Atmosfer Stadion GBK, Takefusa Kubo Ingatkan Seluruh Pemain Jepang
-
Real Madrid Tak Lebih Baik dari Monza
-
Deretan Tim Besar yang Dijebol Tijjani Reijnders, Real Madrid Jadi Korban Terbaru
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Samsung Galaxy A35 5G RAM Berapa?
-
Ojo Ditiru Lur! Asyik Nongkrong Sambil Pesta Miras di Nusukan, Empat Pemuda Diamankan Tim Sparta
-
Aliansi Mahasiswa Desak Pilkada Solo Berlangsung Damai: Jangan Obok-obok Kota Kami!
-
BPBD Klaten Minta Masyarakat Waspada Usai Terjangan Angin Kencang
-
Respati-Astrid dan Kisah Filosofi Jawa 27 November: 'Nomer 2 untuk Pitulungan'