SuaraSurakarta.id - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memastikan posisi Shin Tae-yong sebagai pelatih Tim Nasional Indonesia tetap aman meski gagal membawa Garuda Muda meraih emas.
"Kalau Shin Tae-yong kan kontraknya empat tahun. Aman. Insya Allah aman," kata Iwan Bule, sapaan akrab Iriawan, di Nam Dinh, Kamis (20/5/2022).
Apalagi, kata dia, peran Shin sebagai pelatih masih sangat dibutuhkan dalam menyiapkan diri menghadapi Piala Dunia U-20.
"Yang bersangkutan lebih dipertanggungjawabkan di U-20 nanti," kata Iwan.
Baca Juga: Menpora dan Ketum PSSI Apresiasi Timnas Indonesia U-23 Meski Dikalahkan Thailand
Tim Nasional U-23 Indonesia gagal melangkah ke final cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2021 setelah kalah 0-1 dari Thailand.
Satu-satunya gol pada pertandingan tersebut dilesakkan oleh pemain senior Thailand Weerathep Pomphan pada babak tambahan pertama.
Kekalahan itu membuat Indonesia mengulang pencapaian SEA Games 2015 dan 2017 ketika skuad Garuda Muda juga gagal masuk fase puncak.
Skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong juga tak bisa memenuhi target PSSI untuk merebut medali emas SEA Games 2021.
Namun, harapan mendapatkan medali dari sepak bola putra masih ada dengan memperebutkan medali perunggu pada Minggu (22/5).
Baca Juga: Klasemen Perolehan Medali SEA Games 2021: Tambah 6 Emas, Indonesia di Posisi Keempat
Indonesia akan melawan Malaysia yang kalah 0-1 dari tuan rumah Vietnam dalam semifinal lainnya.
Berita Terkait
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Prediksi Taktik Shin Tae-yong di Piala AFF 2024, Siapa Tandem Marselino Ferdinan Buat Cetak Gol?
-
Bocoran Orang Dalam: Rizky Ridho Habis Dimaki-maki Shin Tae-yong
-
Satu Pemain Batal Ikut TC Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Undang Simpati Pelatih Brasil
-
Calvin Verdonk Singgung Taktik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Ini Alasannya
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Kalah di Pilkada Solo versi Quick Count, Ini Ucapan Menyentuh Teguh Prakosa
-
Pagi-pagi Temui Jokowi Usai Menang Pilkada Solo, Respati-Astrid Dapat 'Hadiah' Ini
-
Cerita Jokowi Banjir Telepon dari Pemenang Pilkada Sampai Larut Malam
-
Astrid Widayani Ciptakan Sejarah, Wakil Wali Kota Solo Perempuan Pertama
-
Quick Count Pilkada Sukoharjo: Petahana vs Kotak Kosong Siapa yang Menang? Ini Hasilnya