SuaraSurakarta.id - Manajemen Persis Solo buka suara berkaitan dengan kembalinya gelandang Chrystna Bhagascara untuk menghadapi Liga 1 musim depan.
Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona, mengakui sudah ada pembicaraan untuk mendatangkan Chrystna kembali ke Solo.
Gelandang asal Sidoarko itu sebelumnya bergabung dengan Persis dengan status pinjaman sejak babak 8 Besar Liga 2 musim lalu.
Mantan pemain Timnas Indonesia U-19 itu mendapat rekomendasi dari tim pelatih setelah performa impresif Chrystna musim lalu di Persis Solo.
“Kami tidak menutup kemungkinan untuk kembali mendatangkan Chrystna Bhagascara ke Solo mengingat performa impresif musim lalu dan gaya bermainnya juga sesuai dengan skema dan kebutuhan pelatih,” kata Bryan kepada awak media, Selasa (19/4/2022).
Ia menambahkan kedua pihak saat ini sedang dalam tahap pembicaraan. Dia berharap proses mendatangkan kembali Chrystna segera selesai.
“Sudah memasuki tahap lanjutan, mudah-mudahan bisa kami selesaikan secepatnya,” ujar dia.
Sebelumnya, bergabungnya Chrystna Bhagascara dijelaskan CEO Persekat, Haron Bagas Prakosa.
"Bhagas ke Persis Solo. Mereka sudah mengirimkan surat ke kami untuk kembali menggunakan dia," kata CEO Persekat, Haron Bagas Prakosa saat dihubungi Suarasurakarta.id, Senin (18/4/2022).
Baca Juga: Persita Tangerang Tunjuk Alfredo Vera Sebagai Pelatih untuk Arungi Liga 1 Musim Depan
Mantan pemain Timnas Indonesia U-19 itu sebelumnya bergabung dengan Persis dengan status pinjaman sejak babak 8 Besar Liga 2 musim lalu.
Chrystna tampil impresif bersama skuad Kota Bengawan dan mampu merebut satu tempat di lini tengah Persis Solo.
"Persekat tidak pernah menghalangi pemain untuk semakin berkembang. Tidak masalah, sudah ada surat resmi kepada kita," tegas Haron.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
Terkini
-
Putri Tertua PB XIII Tegaskan Bebadan Baru Tetap Tunduk Atas Dawuh PB XIV, Ini Tugas dan Fungsinya
-
Era Baru Keraton Solo: PB XIV Purboyo Reshuffle Kabinet, Siapa Saja Tokoh Pentingnya?
-
Link Saldo DANA Kaget Spesial Warga Solo! Klaim Rp149 Ribu dari 4 Link Kejutan Tengah Minggu!
-
5 Kuliner Lezat Keraton Solo yang Hampir Punah, Di Balik Hangatnya Aroma Dapur Para Raja
-
7 Fakta Watu Gilang yang Menjadi Penentu Legitimasi Raja Keraton Surakarta