SuaraSurakarta.id - Beredar unggahan video Sugi Nur Raharja atau dikenal dengan sebutan Gus Nur diduga mentafsirkan Al-Quran asal-asalan membuat Gus Baha murka.
Melalui unggahan video di akun TikTok @yhanshe962, Gus Nur terlihat sedang berceramah dan ia tengah mentafsirkan salah satu ayat Al-Quran.
"Berarti ulama menurut Allah adalah bisa ular, bisa ayam, bisa kambing, bisa manusia. Yang penting takut kepada Allah," kata Gus Nur.
Menanggapi tafsiran Gus Nur soal ulama tersebut membuat Gus Baha angkat suara. Gus Baha pun tak segan menyemprot Gus Nur karena ia asal-asalan dalam mentafsirkan salah satu ayat Al-Quran.
"Kacau gak, kira-kira? Kacau. Orang membaca tafsir memakai pendapatnya sendiri itu sama dengan memesan satu tiket ke neraka," ujar Gus Baha.
Gus Baha pun menegaskan bawa seseorang tidak boleh mentafsirkan Al-Quran menggunakan pemikiran sendiri. Harus menggunakan rujukan dari kitab-kitab.
"Percaya deh sama saya, kalau berani mengajar tafsir. Mengajarlah dengan kitab saja. Berarti kamu membaca pendapatnya Imam Suyuthi. Karena Imam Suyuthi mewakili pendapat gurunya yang nasabnya sampai ke Rasulullah," papar Gus Baha.
"Seminar tafsir tanpa kitab, mau ngomong pendapatmu atau pendapatnya Tuhan? Syariat kok menurut saya gimana itu. Kayak perlu diislamkan lagi," sambung Gus Baha.
Ulama berusia 51 tahun ini lantas mengingatkan Gus Nur bahwa mentafsirkan Al-Quran atau hadist merupakan sesuatu yang sakral. Sehingga tidak boleh sembarang.
"Nggak boleh seperti itu, kita harus terlatih dengan sanad. Semisal saya belajar tafsir dari Mbah Moen. Nah Mbah Moen itu murid dari Sayid Alawy yang keahlian spesialnya di tafsir," tandasnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
APBN Berbalik Arah Usai Berdarah-darah Selama 3 Bulan, Kini Surplus Rp 4,3 Triliun
-
5 HP POCO Murah Terbaik 2025: Spek Dewa, Kualitas Kamera Jangan Tanya
-
Harga Emas Antam Suram Hari Ini, Turun Menjadi Rp 1.871.000/Gram
-
Banyak Tak Ikut Demo, Pengemudi Ojol: Bukannya Nggak Solider, Istri Anak Mau Makan Apa
-
Ada Demo Besar Ojol, Gojek Pastikan Aplikasi Beroperasi Normal
Terkini
-
UPDATE Korupsi Alkes Karanganyar: Periksa Sejumlah Saksi, Kejaksaan Tunggu Audit BPKP
-
Kilau Emas Solo: Anang-Ashanty Ramaikan Gold in Fest Semar Nusantara
-
Segera Ambil Link DANA Kaget, Tambahan Uang Belanja dan Bayar Langganan
-
Polresta Solo Dalami Kasus Investasi Bodong Koperasi BLN, Kerugian Ditaksir Ratusan Juta
-
Kirim Tenaga Kerja ke Luar Negeri, Wali Kota Solo Luncurkan Rumah Siap Kerja