SuaraSurakarta.id - Jelang lanjutan Indonesian Basketball League (IBL) 2022, West Bandits Combiphar Solo dipastikan tidak akan diperkuat lagi oleh pemain asingnya, Michael Kolawole.
Kondisi ini membuat WB Combiphar Solo akan segera mendatangkan pemain asing baru sebagai pengganti Michael.
“Kami sebetulnya berniat untuk melanjutkan kerjasama dengan Michael, tapi kita manajemen menghormati keputusan yang diambil oleh Michael untuk tidak melanjutkan kontraknya bersama WB Combiphar Solo,” ujar Manajer WB Combiphar Solo, Cesar Wilhelem, pada Rabu (2/3/2022).
“Kalau dari manajemen tidak ada masalah apa-apa yah dari performa Michael, cuma memang kami kecewa dengan keputusannya untuk tiba-tiba meninggalkan tim tanpa alasan jelas dan mendadak. Mungkin Michael punya pertimbangan lain, kita doakan yang terbaik untuk kelanjutan kariernya,” lanjut Cesar.
Baca Juga: Sempat Disetop karena Covid-19, Sisa Musim Reguler IBL 2022 Dilanjutkan Mulai 3 Maret
“Ini jadi pelajaran untuk kami dan mungkin juga bisa jadi bahan evaluasi untuk IBL, supaya ke depan pemain asing tidak bisa memutuskan kontrak sepihak tanpa alasan yang jelas. Persiapan sudah jalan, tiba-tiba kami harus cari pengganti,” katanya.
Menurut Cesar, sosok pengganti dari Michael juga sudah dipilih oleh Pelatih Raoul Miguel. “Tinggal proses visa saja, dalam dua hari ke depan datang ke Indonesia. Sosok baru, sebelumnya belum pernah main disini, tapi punya pengalaman bermain di Filipina,” ungkap Cesar.
Nantinya pemain baru itu akan melengkapi slot pemain asing WB Combiphar Solo yang baru saat ini baru diisi oleh D’Monta Harris. WB Combiphar Solo sendiri baru akan memainkan laga perdananya pada hari Minggu (6/3/2022) pada pukul 17.30 melawan Satria Muda Pertamina Jakarta.
Berita Terkait
-
Final IBL All Indonesian 2024: Pelita Jaya Paksa Satria Muda Mainkan Game Ketiga
-
IBL dan KUY Media Group Komitmen Gelar IBL All Indonesian 3 Tahun
-
Random Banget, Manchester United Tiba-tiba Bahas Indonesian Basketball League
-
Gantikan West Bandits, Kesatria Bengawan Solo Racik Komposisi Terbaik untuk IBL 2024
-
Manajer Pelita Jaya: Sistem Kandang-Tandang Tantangan untuk Tim IBL 2024
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
Terkini
-
Panwascam Banjarsari Segel 2 Kamar Indekos yang Simpan Beras dari Salah Satu Paslon
-
Longsor Hantam Rumah Warga di Kalikobok Sragen, Begini Kronologinya
-
Rekomendasi dan Tips Mendapatkan Harga Menginap Terbaik di Kota Solo
-
Jokowi, Gibran dan Selvi Ananda Nyoblos di Solo, Tapi Beda TPS, Mana Saja?
-
Solo Tuan Rumah Liga Nusantara 2024/2025, Ini Daftar Peserta dan Jadwalnya