SuaraSurakarta.id - Kegiatan untuk kembali meningkatkan gairah ekonomi terus digelar di Kota Solo. Kali ini bakal ada event kuliner di Kota Bengawan.
Komunitas food truck atau pedagang makanan yang dijual di atas mobil bakal meramaikan agenda kuliner di Solo dengan menggelar acara bertajuk darling atau dahar keliling pada akhir bulan ini.
"Untuk anggota komunitas food truck yang ada di Solo jumlahnya ada 20. Sebetulnya komunitas food truck dari daerah lain juga ingin ikut, tapi ini Solo dulu saja karena kondisi masih belum memungkinkan," kata Ketua Komunitas Foodtruck Soloraya Aditya Putra dikutip dari ANTARA di Solo, Kamis (25/2/2022).
Pada kegiatan tersebut, pihaknya akan menggandeng enam komunitas, di antaranya BMX, sepatu roda, mural, dan airsoftgun.
Baca Juga: Serbuan Vaksinasi Polresta Solo di Pasar Klewer, Gibran : Demi Pertumbuhan Ekonomi Cepat Normal
"Mereka nanti juga akan tampil di situ. Untuk prediksi jumlah pengunjung bisa sampai 1.000, tetapi kan itu nanti dibatasi, yang pasti harus sesuai dengan ketentuan protokol kesehatan," katanya.
Ia mengatakan untuk agenda dahar keliling sendiri merupakan yang pertama kali diselenggarakan di Kota Solo. Nantinya, makanan yang dijual pada agenda tersebut kebanyakan bersifat siap saji.
"Kami inginnya malah makanan daerah tetapi sementara ini belum ada. Kami inginnya ada masukan lagi dari teman-teman. Kalau saat ini rata-rata lebih ke fast food," katanya.
Pada kesempatan tersebut, pihaknya juga meminta arahan dari Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka terkait agenda wisata tersebut.
"Pada kunjungan ke mas wali ini kami meminta arahan dari beliau. Pak wali juga sudah mengarahkan agar agenda tetap jalan dengan protokol kesehatan ketat," katanya.
Baca Juga: Jelang Setahun Kepemimpinan Gibran, PKS Solo: Menagih Janji Lompatan Mas Wali
Sementara itu, Gibran mengatakan agenda tersebut akan diselenggarakan di kawasan Terminal Tirtonadi.
"Ya pokoknya tetap prokes, kegiatan ekonomi tetap jalan. Ini upaya menjalankan ekonomi agar tetap jalan," katanya.
Berita Terkait
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Gibran Diganti, Begini Respons Golkar
-
Needs You Cafe: Ngopi dengan View Danau Sipin yang Bikin Betah Berlama-lama
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
4 Permasalahan Bisnis Kuliner Artis, Terbaru King Abdi Merasa Didepak Tretan Muslim
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita