SuaraSurakarta.id - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Solo memberikan apresiasi dan masukan kepemimpinan satu tahun Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa.
PKS mengapresiasi capaian Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Solo pada 2021 sebesar 82,62 persen.
Jumlah ini naik sedikit dibandingkan tahun 2020 sebesar 82,21 menurut data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Solo 2021.
Selain itu juga mengapresiasi pembangunan mercusuar Kota Solo seperti Pembangunan rel layang (elevated rail) di Simpang Joglo dan pembangunan Masjid Raya Sheikh Zayed.
Baca Juga: Jelang Setahun Kepemimpinan Gibran, PKS Solo: Menagih Janji Lompatan Mas Wali
Namun, ada juga beberapa poin catatan yang belum tercapai dari kepemimpinan Wali Kota Gibran. Itu seperti, capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) pada 2021 menurun dibandingkan 2020.
Ada juga jumlah kemiskinan meningkat pada 2021 jika dibandingkan 2020. Ruang Terbuka Hijau (RTH) publik di tahun 2021 baru yang masih kurang juga menjadi catatan.
Gaya kepemimpinan putra sulung Presiden Jokowi ini pun tidak luput dari catatan partai oposisi tersebut.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pun menanggapi apresiasi dan masukan dari PKS.
"Iya, masih banyak kurangnya. Itu semua masukan buat saya, nanti saya evaluasi," kata Gibran, Kamis (24/2/2022).
Baca Juga: Kisah Cucu Presiden Jokowi La Lembah Manah Terjangkit DBD: Sempat Kritis hingga Diinfus di Rumah
Ayah Jan Ethes Srinarendra ini pun berterima kasih kepada DPD PKS Solo atas apresiasinya terhadap IPM dan pembangunan-pembangunan fisik seperti pembangunan mercusuar Kota Solo. Lalu Pembangunan rel layang (elevated rail) di Simpang Joglo serta pembangunan Masjid Raya Sheikh Zayed.
Berita Terkait
-
Gibran Pilih Naik Tangga Dan Imbau Pasien Puskesmas Naik Lift, Netizen: Wapres yang Bersahaja
-
Makin Ngelantur? Firdaus Oiwobo Klaim Anwar Usman Paman Gibran Keluarganya: Itu Om Gue
-
Dari Pujian Hingga Kecurigaan Politik, Gibran Tinjau Lokasi Banjir Bekasi, Apa Kata Warganet?
-
Gibran Tinjau Langsung Pengungsi Banjir Bekasi, Pastikan Kebutuhan Ramadan Terpenuhi
-
Seorang Mualaf, Gaya Selvi Ananda Awali Pidato Tuai Decak Kagum
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
Terkini
-
Geger Muncul Wisata 'Jeglongan Sewu' di Sukoharjo, Warga: Selamat Datang!
-
Tim Sidak Pangan, Pemkot Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa Jelang Lebaran
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
Bocah 15 Tahun Dijadikan PSK di Gunung Kemukus, Satu Mucikari Diciduk
-
Imbas THR Terhutang, Komisi IX DPR Minta Pemerintah Tegas ke PT Sritex