SuaraSurakarta.id - Setelah beberapa hari absen memimpin Kota Solo, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mulai beraktivitas kembali, Senin (21/2/2022).
Gibran absen, karena fokus menunggu putrinya La Lembah Manah yang sakit.
La Lembah Manah sendiri dikabarkan terkena penyakit Demam Berdarah Dengue dan sempat dirawat di Rumah Sakit DKT Slamet Riyadi selama beberapa hari.
Hanya saja saat ini, La Lembah sudah sembuh dan pulang dari rumah sakit.
"Ini sudah membaik. Pulang dari rumah sakit itu, Sabtu (19/2/2022) kemarin," terang Gibran, saat ditemui di Balai Kota Solo, Senin (21/22/2022).
Gibran menjelaskan, jika adik Jan Ethes Srinarendra ini baru pertama kalinya mengalami sakit parah.
"Sebelumnya belum pernah, baru pertama kalinya ini," ujarnya.
Gibran pun harus menjaga dan menungguin La Lembah yang sedang mengalami masa-masa kritis.
Suhu badannya turun dan masa trombositnya juga rendah. Sehingga butuh kehadirannya.
Baca Juga: La Lembah Manah Trending, Yuk Kenali Kepribadian Bayi Berzodiak Scorpio
"Masuk rumah sakit itu, Rabu (16/2/2022) malam. Saya sempat menunggu, karena Kamis dan Rabu itu masuk masa-masa kritis," kata dia.
Saat ditanya terkait tanggapan Presiden Jokowi tahu cucunya sakit DB dan harus dirawat di rumah sakit.
Gibran menyebut tidak ada respon khusus dari kakeknya.
"Tidak gimana-gimana. Tidak ada rencana balik ke Solo," jelasnya.
Gibran pun sudah menginstruksikan kepada Dinas Kesehatan (Dinkes) Solo untuk lebih intens dalam melaksanakan program fogging.
Masyarakat diminta untuk tidak abai dan lebih memperhatikan serta lingkungan agar tidak muncul jentik-jentik nyamuk.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Resmi Berganti Nama, Purboyo Kini Sri Susuhunan Paku Buwono XIV
-
4 Mobil Bekas Rp150 Jutaan yang Bikin Keluarga 'Naik Kelas' di 2026!
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 175 Kurikulum Merdeka: Organisasi Pergerakan Nasional
-
Ketum PUI Raizal Arifin: Penguatan Polri Lebih Mendesak daripada Perubahan Struktur
-
Atlet Solo Raih 15 Medali di ASEAN Para Games 2025, Respati Ardi Bakal Berikan Fasilitas Khusus