SuaraSurakarta.id - Klub raksasa Spanyol, Barcelona nampak tak memandang remeh Liga Eropa. Pasalnya mereka memiliki hasrat tinggi untuk menjuarai kompetisi di bawah Liga Champions.
Melalui akun twitternya, Barcelona sesumbar ingin menjuarai kompetisi tersebut karena ingin menambah koleksi piala untuk dipajang di museum.
Namun, langkah awal Barcelona untuk berlaga di Liga Eropa mendapat ujian berat. Pasalnya di babak play off pada Jumat (18/02/2022). Mereka akan bertemu raksasa Italia, Napoli.
"Liga Eropa, salah satu piala yang belum kami dapat di museum Barcelona," cuit akun twitter @FCBarcelona.
Alih-alih mendapat dukungan untuk mewujudkan mimpi Barcelona menambah koleksi piala. Pernyataan Barcelona tersebut justru ramai-ramai diledek fans Barcelona di kolom komentar. Mereka menganggap klub sekelas Barcelona dianggap tak semestinya berkompetisi di bawah Liga Champions.
"@FCBarcelona jika Anda memiliki harga diri, tolong pecat pengendali media sosial. Dan jika Anda benar-benar mendukung ini, maka malulah pada Anda. Mentalitas klub kecil," kata akun @shuja25**.
"Anda serius tweet itu? Ini bukan trofi yang ingin kami perebutkan setiap musim," celetuk akun @sohils**.
"Dengan segala hormat, tim media sosial @FCBarcelona benar-benar yang terburuk. Saya tidak percaya bahwa mereka mendorong "Pride in Defeat" setelah kekalahan El Classico. Tolong hentikan Liga Europa ini sekarang. Kalian memberi saya trauma mental. Berhentilah merayakan yang biasa-biasa saja," imbuh akun @Curius**.
"Anda tidak malu mengatakan sampah ini dan saya malu melihat klub hebat saya FC Barcelona bermain Liga Europa di generasi ini," sahut akun @Dooci**.
Baca Juga: 3 Pelajaran dari Laga Barcelona Kontra Espanyol, Apa Saja?
Sebelumnya, Barcelona bernasib sial di musim 2021-2022. Pasalnya mereka tidak lolos dari fase grup Liga Champions.
Tergabung di grup E bersama Bayern Munich, Benfica, dan Dynamo Kiev. Skuat Barcelona yang saat itu masih diasuh Ronald Koeman tak bisa berbuat banyak.
Barcelona hanya mampu meraih 7 poin dari enam laga yang dijalankan di fase grup. Mirisnya, Barcelona juga harus terlempar ke Liga Eropa karena finis di posisi ketiga.
Rinciannya, selama fase grup Liga Championa. Barcelona hanya mampu meraih dua kemenangan saat melawan Dynamo Kiev.
Selebihnya, Barcelona dihajar dua kali oleh Bayern Munich tanpa ampun. Sedangkan saat bertemu Benfica, Barcelona juga tak kuasa berbuat banyak. Pasalnya Barcelona dihajar sekali dan pertemuan selanjutnya berakhir imbang.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Gibran Kirim Bunga Ulang Tahun Megawati, PSI: Simbol Politik Persaudaraan
-
Bakal Hadiri Rakernas PSI, Jokowi Datang Sebagai Kader?
-
Wapres Gibran hingga PB XIV Hangabehi Hadiri Upacara Tingalan Jumenengan Dalem KGPAA Mangkunegoro X
-
Kronologi Peristiwa Tabrak Lari di Jongke Solo: Percobaan Penculikan Berujung Ricuh dan Viral
-
Atap Nyaris Ambrol hingga Disangga Pakai Bambu, Siswa SDN di Boyolali Ngungsi untuk KBM