SuaraSurakarta.id - Target tinggi diusung gelandang Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha bersama Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2022.
Tak tanggung-tanggung, pemain yang identik bernomor punggung 7 itu menargetkan juara dalam event yang akan berlangsung di Kamboja, 14-26 Februari 2022.
Usut punya usut, Beckham meniru sang kakak, Gian Zola, yang melakukannya pada tahun 2019.
"Prestasi kakak menjadi motivasi sendiri bagi saya," ujar Beckham, dikutip dari kanal Youtube PSSI TV dan melansir ANTARA, Selasa (8/2/2022).
Baca Juga: Kehadiran Bima Sakti dan Markus Horison di TC Timnas Indonesia Sudah Dapat Restu Shin Tae-yong
Gian Zola membantu Indonesia menjadi kampiun di Piala AFF U-22 pada tahun 2019. Ketika itu, turnamen yang pada edisi berikutnya bertajuk Piala AFF U-23 tersebut berlangsung di Kamboja.
Pada tahun 2022, kompetisi serupa kembali digelar di Kamboja dan Beckham Putra dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong untuk masuk dalam daftar 29 pemain yang menjalani pemusatan latihan (TC) di Bali.
Sudah berada di skuad Garuda Muda, Beckham pun bertekad mengisi satu tempat di tim utama yang akan berlaga di Piala AFF U-23 2022. Hal itu karena maksimal hanya 28 pemain yang berhak tampil di turnamen tersebut.
"Saya ingin masuk skuad utama dan membawa Indonesia menjadi juara. Saya mau membanggakan Indonesia," tutur Beckham.
Sementara terkait peluang Indonesia menjadi yang turnamen pada ajang tersebut, pesepak bola berusia 20 tahun itu menilai potensi ke sana cukup besar.
Baca Juga: Jelang Piala AFF Pemain Timnas U-23 Belum Lengkap, Ini Kata Pelatih Shin Tae-yong
Hal itu lantaran tim Indonesia diisi pemain-pemain dengan kualitas bagus dan merata di setiap lini.
"Komposisi pemain merata, bedanya tidak terlalu jauh. Di skuad ini sangat banyak pemain berkualitas yang sangat bisa membawa Indonesia juara di Piala AFF U-23. Kami termotivasi untuk itu," kata Beckham.
Piala AFF U-23 2022 akan berlangsung di Phnom Penh, Kamboja, pada 14-26 Februari 2022.
Pada turnamen itu, Indonesia berada di Grup B bersama Malaysia, Myanmar dan Laos.
Skuad "Garuda Muda" akan melakoni pertandingan pertama pada 15 Februari melawan Laos. Selanjutnya, tiga hari kemudian, Indonesia bersua Myanmar dan menghadapi Malaysia pada 21 Februari 2022.
Indonesia berstatus juara bertahan Piala AFF U-23 setelah memenanginya pada tahun 2019. Namun, kala itu turnamen tersebut mempertandingkan pemain berumur maksimal 22 tahun atau U-22.
Berita Terkait
-
Asnawi dan Muhammad Ferrari Belum Tentu Dilepas ke Tim ASEAN All Star?
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Pemain Timnas Indonesia Pantang Main Guling-guling Jika Ogah Disemprot Alex Pastoor
-
Dokumen Naturalisasi Siap, Pemain Keturunan Bandung Debut di Piala AFF U-23 2025?
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang