SuaraSurakarta.id - Kasus COVID-19 di Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terus bertambah. Salah satunya di SMA Warga Solo.
Update terbaru, kasus COVID-19 di lingkungan SMA Warga bertambah empat setelah penelusuran riwayat kontak dan pemeriksaan dilakukan.
Menurut Kepala SMA Warga Purwoto di Solo, Sabtu, pemeriksaan untuk mendeteksi penularan COVID-19 terakhir dilakukan pada 120 orang dan hasilnya menunjukkan empat orang di antaranya tertular COVID-19.
Setelah penambahan kasus itu, jumlah guru dan siswa yang tertular COVID-19 di SMA Warga Surakarta total 25 orang dan semuanya tidak mengalami gejala sakit.
"Bahkan satu guru yang pertama terkonfirmasi COVID-19 saat ini sudah negatif. Namun masih dirawat di rumah sakit," kata Purwoto.
Ia mengatakan bahwa sebagian besar guru dan siswa yang tertular COVID-19 menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing, hanya tiga yang menjalani karantina di Donohudan.
"Kami dari pendidikan terus memantau situasi psikis mereka, ternyata sangat kondusif. Anak-anak juga merespons baik, kondisinya tidak buruk, dan karena OTG (orang tanpa gejala) ini tinggal proses pemulihan," katanya.
Ia mengatakan bahwa penelusuran kasus dan pemeriksaan terus dilakukan pada warga sekolah. Pada Sabtu sebanyak 216 guru, karyawan, dan siswa menjalani pemeriksaan kedua.
"Termasuk dari 120 orang kemarin yang hasilnya negatif akan dilakukan swab (tes usap) ulang," katanya.
Baca Juga: Purwakarta Hentikan PTM 100 Persen Akibat Kasus COVID-19 Naik Lagi
Kasus COVID-19 di SMA Warga Surakarta bermula dari satu guru yang positif COVID-19 setelah memeriksakan diri ke dokter karena merasa tidak sehat. Setelah guru itu positif, petugas pemerintah menelusuri riwayat kontak guru itu serta memeriksa orang-orang yang melakukan kontak erat dengan dia.
Dari hasil penelusuran dan pemeriksaan didapati ada 25 orang yang dikonfirmasi terserang COVID-19.
[ANTARA]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Purbaya Gregetan Soal Belanja Pemda, Ekonomi 2025 Bisa Rontok
-
Terjerat PKPU dan Terancam Bangkrut, Indofarma PHK Hampir Seluruh Karyawan, Sisa 3 Orang Saja!
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Pemain Keturunan Jerman-Surabaya Kasih Isyarat Soal Peluang Bela Timnas Indonesia
Terkini
-
Megawati Tolak Gelar Pahlawan untuk Soeharto, Akademisi Esa Unggul Buka Suara
-
Fadli Zon Ajak Komunitas Dalang, Perajin Gamelan hinggan Sinden Bangun Ekosistem Kebudayaan
-
Respon Titiek Soeharto Saat Sang Ayah Diusulkan Sebagai Pahlawan Nasional
-
Festival Gamelan dan Sinden di Solo, Gaungkan Semangat Pelestarian Budaya Generasi Muda
-
Keraton Solo Dijaga TNI dan Polri, Potensi Gejolak Pengukuhan Penerus PB XIII?