SuaraSurakarta.id - Rumah Sakit Fatmawati tidak hanya ada di Jakarta, di Kota Solo juga ada.
Jika di Jakarta adalah RSUP Fatmawati, sedangkan di Kota Solo Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Fatmawati Sukarno.
RSUD Fatmawati Sukarno, dulu merupakan RSUD Ngipang yang berada di Kedungupit, Kadipiro, Banjarsari, Solo.Kemudian oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Solo diganti.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pun menanggapi pergantian nama RSUD Ngipang menjadi RSUD Fatmawati Sukarno disela-sela meninjau vaksinasi booster, Jumat (14/1/2022).
"Tidak apa-apa. Kan sudah ada RSUD Bung Karno di Semanggi, sekarang ada RSUD Fatmawati Sukarno di Ngipang, biar komplet," terang Gibran, Jumat (14/1/2022).
Memang diakuinya, masyarakat masih banyak yang bingung dengan pergantian nama menjadi RSUD Fatmawati Sukarno.
Jika masih bingung, Gibran meminta masyarakat tetap menyebut RSUD Ngipang dan itu tidak masalah.
"Masih bingung ya. Nek bingung sebut saja RSUD Ngipang ngunu wae," ujar dia.
Menurutnya, jika pengajuan pergantian nama ini sudah dilakukan beberapa bulan lalu.
Baca Juga: Dengar Ubedilah Badrun Diancam, Rocky Gerung: Dia Perlu Pendamping Hukum
Nanti akan dilakukan sosialisasi agar masyarakat tidak bingung lagi dengan pergantian nama RSUD ini.
"Kita baru pengajuan pergantian nama ini beberapa bulan lalu. Iya, butuh sosialisasi ke masyarakat," tandasnya.
Seperti diketahui, Fatmawati merupakan istri Presiden Indonesia pertama, Sukarno.
Selain dikenal sebagai ibu negara, Fatmawati juga dikenal akan jasanya dalam menjahit bendera Merah Putih yang dikibarkan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.
Kontributor : Ari Welianto
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Makin Panas! LDA Keraton Solo Gugat Soal Pergantian Nama KGPH Purboyo jadi PB XIV
-
Resmi Berganti Nama, Purboyo Kini Sri Susuhunan Paku Buwono XIV
-
4 Mobil Bekas Rp150 Jutaan yang Bikin Keluarga 'Naik Kelas' di 2026!
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 175 Kurikulum Merdeka: Organisasi Pergerakan Nasional
-
Ketum PUI Raizal Arifin: Penguatan Polri Lebih Mendesak daripada Perubahan Struktur