SuaraSurakarta.id - Rumah Sakit Fatmawati tidak hanya ada di Jakarta, di Kota Solo juga ada.
Jika di Jakarta adalah RSUP Fatmawati, sedangkan di Kota Solo Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Fatmawati Sukarno.
RSUD Fatmawati Sukarno, dulu merupakan RSUD Ngipang yang berada di Kedungupit, Kadipiro, Banjarsari, Solo.Kemudian oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Solo diganti.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pun menanggapi pergantian nama RSUD Ngipang menjadi RSUD Fatmawati Sukarno disela-sela meninjau vaksinasi booster, Jumat (14/1/2022).
Baca Juga: Dengar Ubedilah Badrun Diancam, Rocky Gerung: Dia Perlu Pendamping Hukum
"Tidak apa-apa. Kan sudah ada RSUD Bung Karno di Semanggi, sekarang ada RSUD Fatmawati Sukarno di Ngipang, biar komplet," terang Gibran, Jumat (14/1/2022).
Memang diakuinya, masyarakat masih banyak yang bingung dengan pergantian nama menjadi RSUD Fatmawati Sukarno.
Jika masih bingung, Gibran meminta masyarakat tetap menyebut RSUD Ngipang dan itu tidak masalah.
"Masih bingung ya. Nek bingung sebut saja RSUD Ngipang ngunu wae," ujar dia.
Menurutnya, jika pengajuan pergantian nama ini sudah dilakukan beberapa bulan lalu.
Baca Juga: Dua Nama Wali Kota Disebut Berpotensi jadi Pesaing Gibran dan Risma di Pilgub DKI
Nanti akan dilakukan sosialisasi agar masyarakat tidak bingung lagi dengan pergantian nama RSUD ini.
"Kita baru pengajuan pergantian nama ini beberapa bulan lalu. Iya, butuh sosialisasi ke masyarakat," tandasnya.
Seperti diketahui, Fatmawati merupakan istri Presiden Indonesia pertama, Sukarno.
Selain dikenal sebagai ibu negara, Fatmawati juga dikenal akan jasanya dalam menjahit bendera Merah Putih yang dikibarkan saat proklamasi kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
-
6 Pilihan Sepatu Lari Hitam-Putih: Sehat Bergaya, Terbaik untuk Pria dan Wanita
-
Pak Erick Thohir Wajib Tahu! Liga Putri Taiwan Cuma Diikuti 6 Tim
-
5 Rekomendasi Tas Sekolah Terbaik, Anti Air dan Tali Empuk Hindari Pegal
Terkini
-
Peran Krusial Inovasi dalam Visi Bebas Asap PMI: Komitmen untuk Pengurangan Risiko
-
Dualisme PAI Kelar, Ahli Tata Negara Tegaskan Kubu Rayie Utami Sah
-
Penceramah Kontroversial Zakir Naik Bakal ke Solo, Wali Kota Ingatkan Hal Ini
-
Believe: Air Mata Haru dan Kobaran Patriotisme Penuhi Solo Bersama Keluarga TNI
-
Empat Pesilat di Sukoharjo Jadi Korban Pembacokan OTK, 2 Motor Dibakar