SuaraSurakarta.id - Beredar unggahan video seorang siswa Sekolah Dasar (SD) menyebut Gibran Rakabuming sebagai Presiden berkali-kali menuai sorotan publik.
Aksi menggelikan siswa SD tersebut terekam dari unggahan video di akun twitter @Cintada16 belum lamaa ini.
Dalam video singkat itu menayangkan kegiatan vaksinasi di SDN Sabanglor. Kebetulan Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming turut menghadiri kegiatan tersebut.
Di tengah acara vaksinasi itu, terdapat momen menarik saat empat anak SD disuruh maju ke panggung bersama Gibran. Keempat anak SD itu diberi pertanyaan secara bergilir oleh pembawa acara.
Baca Juga: Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin Tinjau Implementasi Industri Halal di Pabrik Paragon
Uniknya, ada salah satu anak SD yang menyita perhatian. Pasalnya saat diberi pertanyaan terkait siapa nama Presiden Indonesia, siswa ini menyebut nama suami Selvi Ananda.
"Siapa Presiden Republik Indonesia," tanya seorang pembawa acara.
"Gibran," jawab anak SD tersebut.
Mendengar jawaban anak SD itu, para penonton dan Gibran pun spontan langsung tertawa terbahak-bahak. Meski telah diulangi pertanyaan yang sama. Anak SD ini tetap menyebut Gibran sebagai Presiden.
Karena anak SD ini terus menerus salah, akhirnya pembawa acara ini memberitahu dan memberikan arahan ke anak SD tersebut jika sosok Gibran bukan Presiden. Melainkan seorang Walikota Surakarta.
Baca Juga: Sedot Perhatian Dunia, Presiden Palestina Bertemu Menteri Pertahanan Israel
Sontak saja aksi anak SD itu mematik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang memberikan ragam tanggapan di kolom komentar.
"Wahhhh.. tanda2.. jadi inget dlu ada anak skolah yg bilang prabowo menteri, dan ternyata beneran PS jadi menteri skrng," ucap akun @comm**.
"Biasanya yang kek gini yang bakal kejadian," tutur akun @Oo__**.
"@jokowi, pak nih anaknya mau kudeta," ungkap akun @MoTee**.
"Mas @gibran_tweet akan jadi Presiden Indonesia untuk tahun 2034-2044 nak," sahut akun @HendroWibowo**.
"Aamiin, insya allah. Semoga ucapan si anak merupakan do'a dan menjadi kenyataan," timpal akun @Zakariy**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
- Cari Mobil Bekas Matic di Bawah Rp50 Juta? Ini 5 Pilihan Terbaik yang Tak Lekang oleh Waktu
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
-
6 Pilihan Sepatu Lari Hitam-Putih: Sehat Bergaya, Terbaik untuk Pria dan Wanita
Terkini
-
Peran Krusial Inovasi dalam Visi Bebas Asap PMI: Komitmen untuk Pengurangan Risiko
-
Penceramah Kontroversial Zakir Naik Bakal ke Solo, Wali Kota Ingatkan Hal Ini
-
Believe: Air Mata Haru dan Kobaran Patriotisme Penuhi Solo Bersama Keluarga TNI
-
Empat Pesilat di Sukoharjo Jadi Korban Pembacokan OTK, 2 Motor Dibakar
-
Penceramah Kotroversial Zakir Naik Bakal ke Solo, Ini Respon FKUB hingga Kemenag