SuaraSurakarta.id - Beredar sebuah video curhatan seorang pengemudi mobil ke Presiden Joko Widodo atau Jokowi terkait sikap Paspampres yang memecahkan kaca spion mobil menuai sorotan publik.
Alih-alih dibela oleh publik dan mengecam tindakan Paspampres. Pengemudi mobil ini justru dihujat lantaran ia salah tidak menuruti perintah Paspampres untuk minggir ketika berkendara di jalan tol.
Peristiwa tersebut diketahui dari unggahan video di akun instagram @infopublic.id, Minggu (26/12/2021).
"Padahal udah disuruh kepinggir, tapi gak dihiraukan, juga nyetir sambil main HP," tulis keterangan caption akun tersebut.
Baca Juga: Masih Reses, DPR Baru Bahas Surpres Jokowi soal RUU ITE di Masa Sidang Berikutnya
Dalam video tersebut menayangkan pengemudi mobil tengah berkendara di jalan tol. Lalu dibelakang pengemudi mobil terdapat rombongan Presiden Joko Widodo.
Tak berselang lama, pengemudi mobil ini kaget ketika kaca spion sebelah kanannya sengaja dipecahkan oleh Paspampres yang melewatinya.
"Pak Jokowi tolong pak, itu pak rombongannya pak. Lewat-lewat aja, gak usah merusak kaca spion juga kali pak," ujar pria yang mengemudikan mobil tersebut.
Sontak saja unggahan video tersebut mematik perhatian warganet. Akan tetapi bukannya dibela, pengemudi mobil ini justru mendapat komentar miring dari warganet.
Hal tersebut diduga lantaran pengemudi mobil ini menghalangi laju rombongan Presiden Joko Widodo. Sebab pengemudi mobil ini tak mau menepi ketika rombongan orang nomor satu di Indonesia tersebut melintas.
Baca Juga: Kaget Bertemu Ustaz yang Diidolakan Iriana, Jokowi: Kalau Habis Subuh Pasti Nyenggol Saya
"Bambang, kalau disuruh minggir ya minggir jangan main HP kalau lagi nyetir," ujar akun @sayidul**.
"Salah sendiri gak minggir, mau nantang kali. Dasar menpor (mental pelapor)," cetus akun @thomasdwi**.
"Tilang aja nyetir sambil main hp," ungkap akun @syah_alfi**.
"Lagian bukannya geser, malah ngonten," sahut akun @holymol**.
"Udah salah cari pembelaan, itu mobil merah depan aja minggir. Kayaknya emang sengaja udah nyiapin hp buat videoin. Dia sengaja masuk ke rangkaian rombongan hahaha," tandas akun @prichan**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Bukan Mantan Presiden, Faisal Assegaf Sebut Peran Jokowi Saat Ini Adalah Makelar Pilkada
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Bentrok dengan Jadwal di Jawa Tengah, RK Sebut Jokowi Belum Tentu Hadiri Kampanye Akbar di Jakarta
-
Sebulan Purnatugas, Berapa Gaji Pensiun Jokowi yang Kini Sudah Sibuk Cawe-Cawe Pilkada?
-
Sudah Sampaikan Undangan, RK Belum Dapat Kepastian Jokowi Hadir atau Tidak di Kampanye Akbar RIDO Terakhir
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Cerita Bahlil Lahadalia Kesengsem dengan Kuliner Soto Fatimah: Rasa Khasnya Paten
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin