SuaraSurakarta.id - Presiden Pasoepati, Maryadi Suryadharma atau yang akrab disapa Maryadi Gondrong geram dengan keputusan semifinal dan final Liga 2 bakal berlangsung tanpa penonton.
Keputusan tanpa penonton itu merujuk pada surat izin Kapolri perihal izin keramaian kompetisi sepakbola Liga 1 dan Liga 2, surat rekomendasi Satuan Tugas Penanganan Covid-19 (Satgas Covid-19) perihal rekomendasi kegiatan kompetisi Liga 1 dan Liga 2.
Kemudian INMENDAGRI tentang pencegahan dan penanggulangan Covid-19 pada Natal dan Tahun Baru serta merujuk pada Surat LPT IB perihal pemberitahuan pelaksanaan babak semifinal dan final kompetisi Liga 2 musim 2021.
"Kenapa sekarang tidak boleh? Padahal kemarin pas uji coba semua berjalan baik. Kami dari suporter juga taat prokes (protokol kesehatan-red)," ungkap Gondrong kepada Suarasurakarta.id melalui pesan Whatsapp, Jumat (24/12/2021).
Baca Juga: Terungkap! Ini Alasan Semifinal dan Final Liga 2 Digelar Tanpa Penonton
Menurutnya, wilayah Jabodetabek memiliki banyak stadion bertaraf internasional yang bisa digunakan sebagai venue semifinal maupun final.
Sehingga, lanjut dia, laga semifinal bisa dipisah tidak jadi satu lokasi untuk mengurangi penumpukan massa dan mencegah kerumunan penonton.
"Kami sejauh ini juga sudah menaati aturan dari PT LIB (Liga Indonesia Baru). Kami berharap keputusan itu direvisi mengingat ini adalah puncak dari Liga 2 dan hiburan bagi suporter untuk memberi dukungan langsung," tegas dia.
Laga semifinal Liga 2 akan mempertemukan Rans Cilegon FC melawan PSIM Yogyakarta dan Dewa United menghadapi Persis Solo.
Semifinal Liga 2 bakal berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, 27 Desember. Sementara partai final dan perebutan tempat ketiga dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 30 Desember.
Baca Juga: Semifinal Liga 2 di Stadion Pakansari, Dikabarkan Tanpa Penonton!
Berita Terkait
-
Hanya Sejam dari Solo, 4 Destinasi Wisata Keluarga Ini bikin Long Weekend Anda Berkesan
-
Mengenal Sillad 'Solo Leveling' yang Berperan di Kebangkitan Shadow Monarch
-
5 Karakter yang Mungkin Tidak Akan Kamu Temui di Anime Solo Leveling S3
-
Update Kode Redeem Solo Leveling Arise April 2025, Gratis Item Langka!
-
Kumpulan Kode Redeem Solo Leveling Arise April 2025, Masih Aktif Banyak Item Rare Gratis!
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
-
Satreskrim Polresta Solo Ungkap Misteri Avanza Raib di Parkiran Hotel, Pelaku Dibekuk
-
Jokowi ke Massa TPUA: Tak Ada Kewajiban Tunjukkan Ijazah Saya
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM