SuaraSurakarta.id - Manajer Persis Solo, Jacksen F Tiago memberikan penjelasan berkaitan dengan keputusan pelatih menarik keluar Irfan Bachdim menit ke-40 saat menghadapi Rans Cilegon FC.
Mantan pemain PSS Sleman itu menunjukkan gestur kecewa saat digantikan Miftahul Hamdi sebelum ditenangkan Jacksen.
Usai pertandingan, Jacksen menegaskan jika pergantian itu keputusan pelatih. Menurutnya, pelatih memiliki pertimbangannya sendiri.
Jacksen pun coba menjelaskan kepada Irfan bila ada waktu dan tempat yang pas untuk mendiskusikan alasan pergantian.
Baca Juga: Harapan Besar Menpora, Uji Coba Penonton di Liga 2 Tanpa Kendala
"Dia (Irfan Bachdim) ingin bicara. Saya bilang selesai pertandingan kita bicara, di situ bukan momentum dia bicara berdiskusi," kata Jakcsen
"Hak saya sebagai pelatih untuk mengganti sesuai apa yang saya terbaik untuk tim," tambah dia.
Mantan pelatih Persipura Jayapura itu tak menampik jika ada beberapa pemain yang punya nama. Sehingga ada aspek ego pribadi yang besar.
"Bagi saya bukan persoalan besar. Nanti kita duduk bersama, dia minta penjelasan kenapa diganti, saya punya alasan jelas untuk melakukan pergantian," ujarnya.
Meski demikian, masuknya Miftahul Hamdi menggantikan Irfan Bachdim berdampak besar pada serangan Persis Solo di babak kedua.
Baca Juga: Kalahkan Persis Solo, RD Sebut Rans Cilegon FC Bermain Cerdas dan Efektif
"Pergantian yang kita lakukan berdampak dengan tim, kita bisa mengejar ketertinggalan dengan cetak dua gol," tegas Jacksen F Tiago.
Dalam laga semalam, Persis Solo takluk 3-4 dari Rans Cilegon FC. Striker gaek Cristian Gonzales jadi bintang lapangan dengan borongan tiga gol.
Dengna hasil itu, Persis Solo wajib menyapu bersih dua laga sisa melawan Sriwijaya FC dan Persiba Balikpapan untuk membuka peluang lolos ke semifinal.
Berita Terkait
-
Epik! Stray Kids Gandeng Tablo di Album Spesial 'SKZHOP HIPTAPE - HOP'
-
Cek Fakta: Semua Penerbangan di Bandara Halim Ditunda, Gara-gara Selvi Ananda Mau Terbang ke Solo?
-
Marselino Ferdinan Debut dan Cetak Gol di Oxford United vs Sheffield United Setelah 3 Kali Gagal?
-
Saddil Ramdani Ucap Salam Perpisahan: Pada Akhirnya, Waktu akan Menjawab...
-
Prabowo Tak Bisa Gunakan Hak Politik di Jakarta Meski Dukung RK-Suswono, Gibran Nyoblos di Solo
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
Terkini
-
Quick Count Pilkada Sukoharjo: Petahana vs Kotak Kosong Siapa yang Menang? Ini Hasilnya
-
Karutan Solo Apresiasi Antusiasme Warga Binaan dalam Pilkada Serentak 2024
-
Hentikan Dominasi PDIP, Respati Ardi-Astrid Widayani Segera Cetak Sejarah di Pilkada Solo
-
Hasil Hitung Cepat: Respati Ardi-Astrid Widayani Menangi Pilkada Solo 2024
-
Momen Unik Respati Ardi Nyoblos Kenakan Sarung: Enak, Silir!