SuaraSurakarta.id - Tim SAR gabungan dan relawan berhasil menemukan pendaki asal Ukraina bernama Nikolai yang sempat tersesat di Gunung Merbabu.
Nikolai ditemukan dalam kondisi selamat di kawasan Gunung Merbabu, Minggu (5/12/2021) dini hari di tengah hujan deras.
Sang pendaki diketahui memasuki kawasan Gunung Merbabu secara ilegal bersama dua orang temannya yang kemudian terpisah.
“Benar, korban kami temukan selamat,” ujar Komandan SAR Boyolali, Kurniawan Fajar Prasetyo, dikutip Ayosemarang.com--jaringan Suara.com.
Dalam pengakuannya, Nikolai menjelaskan, dirinya terpisah dengan temannya dan tersesat. Diapun mencoba bertahan di kawasan hutan puncak Merbabu.
Saat mengetahui tersesat dirinya mencoba kembali ke titik awal dia terpisah. Beruntung, dia ditemukan dalam kondisi selamat.
Nikolai langsung dievakuasi ke Posko Balai Taman Nasional Gunung Merbabu (BTNGMb).
Dari keterangan dua teman Nikolai yang selamat, tim lalu menyusuri dugaan titik pisah. Yaitu di pertigaan simpang macan, Ngagrong, Kecamatan Ampel.
Dari titik itu ada 4 jurusan. Tiga menuju desa – desa di wilayah Kecamatan Selo dan satu jurusan ke desa di Ampel.
Baca Juga: Pria Tersesat Lagi Healing di Hutan Naik Motor, Warganet: Healing Berujung Hilang
“Saat itu yang bersangkutan tanpa logistik dan penerangan. Kami bersyukur Nikolai ditemukan selamat pada dini hari. Saat itu kondisi hujan deras.” ungkap Kurniawan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
Gibran Kirim Bunga Ulang Tahun Megawati, PSI: Simbol Politik Persaudaraan
-
Bakal Hadiri Rakernas PSI, Jokowi Datang Sebagai Kader?
-
Wapres Gibran hingga PB XIV Hangabehi Hadiri Upacara Tingalan Jumenengan Dalem KGPAA Mangkunegoro X
-
Kronologi Peristiwa Tabrak Lari di Jongke Solo: Percobaan Penculikan Berujung Ricuh dan Viral
-
Atap Nyaris Ambrol hingga Disangga Pakai Bambu, Siswa SDN di Boyolali Ngungsi untuk KBM