SuaraSurakarta.id - Persis Solo akan melakoni pertandingan terakhir putaran kedua Liga 2 melawan PSCS Cilacap di Stadion Manahan Solo, Senin (29/11/2021) malam.
Pendukung atau suporter Pasoepati pun berencana akan menggelar konvoi untuk mengawal tim Laskar Sambernyawa dari mes Persis di daerah Kalitan menuju Stadion Manahan.
Rencana pengawalan tersebut beredar di media sosial (medsos). Dalam edaran tersebut, pengawalan sudah dari Manajemen Persis Solo.
Adapun bentuk pengawalan tersebut akan diawali dengan pemilik Persis Solo Kaesang Pangarep yang mengendarai motor dari Mes Persis menuju Stadion Manahan.
Bagi teman-teman Pasoepati yang ingin ikut bisa berangkat menemani Mas Kaesang ke Mes Persis sebelum pukul 16.15 WIB.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dengan tegas melarang konvoi suporter Pasoepati yang akan mengawal tim Persis Solo menuju Stadion Manahan untuk bertanding.
"Ora benar (konvoi), tidak usah konvoi. Dibatalkan," terang Gibran, Senin (29/11/2021).
"Konvoi mau ngopo to. Kayak menang menang Liga Calcio wae. Yang jelas tidak ada konvoi," tandas dia.
Gibran menegaskan, untuk teman-teman Pasoepati, Solo itu menjadi tuan rumah. "Kita itu jangan mikir Persis tok. Kita itu turnamen ini kedepan," jelasnya.
Baca Juga: Eko Purdjianto Masih Dipertahankan Persis Solo Sebagai Pelatih, Ini Komentar Warganet
"Kita itu tuan rumah jadi harus dijaga. Kita itu susah loh dapat kesempatan jadi tuan rumah. Kalau kelakuannya kayak gitu tidak baik," paparnya.
Larangan ini sebagai upaya untuk mengajukan lagi sebagai tuan rumah pada babak selanjutnya.
"Iya pasti akan mengajukan tuan rumah babak selanjutnya. Tapi jangan seperti ini kelakuannya," ujar dia.
Gibran pun akan menegur, Direktur Utama Persis Solo, Kaesang Pangarep. "Ya, nanti tak tegur. Jangan ada kerumunan," sambung dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Tim Sparta Samapta Polresta Solo Amankan Pelaku Pengrusakan Rumah Warga di Pajang
-
10 Wisata Gratis di Solo yang Buka 24 Jam, Seru Buat Liburan Hemat
-
Roy Suryo Akui Bakal Road Show Buku 'Jokowi's White Paper' di 100 Kota di Indonesia
-
Sambangi Solo, Roy Suryo dan Dokter Tifa Kompak: Ijazah Jokowi 99,9 Persen Palsu!
-
Iriana Jokowi Ulang Tahun, Anies Baswedan hingga Erick Thohir Kirim Karangan Bunga