SuaraSurakarta.id - Pada pertandingan grup C Liga 2, akan mempertemukan Persis Solo dengan Hizbul Wathan FC (HWFC). Duel tersebut akan menjadi pembuktian para laskar samber nyawa untuk segera merebut tiket 8 besar.
Pertandingan Persis Solo dengan HWFC tersebut akan dilangsungkan di Stadion Manahan, Solo, Selasa (23/11/2021) pukul 18.15 WIB.
Menyadur dari Solopos.com, Kedua tim memiliki misi berbeda dalam laga ini. Persis Solo memburu kemenangan untuk memperoleh tiket babak delapan besar, sedangkan HWFC butuh kemenangan untuk mengamankan peluang bertahan di Liga 2.
Persis Solo saat ini berada di posisi puncak klasemen Grup C Liga 2. Laskar Sambernyawa mengoleksi 17 poin. Di laga terakhir, Persis menelan kekalahan dari PSIM Jogja dengan skor 0-1. Persis Solo tercatat meraih lima kemenangan, dua kali imbang, dan sekali kalah. Kemenangan atas HWFC memang akan mengantarkan Persis Solo memastikan diri lolos ke babak 8 Besar.
Baca Juga: Banding Ditolak dan Dapatkan Sanksi Berat, AHHA PS Pati Pilih Bersikap Bijak
HWFC berada di zona degradasi dengan koleksi tiga poin dari tiga kali hasil imbang, lima kekalahan, dan belum pernah menang. HWFC hanya terpaut satu poin dari tim milik Atta Halilintar, PSG Pati dengan koleksi empat poin setelah mendapat sanksi dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI.
Pelatih Persis Solo, Eko Purdjianto, meminta timnya untuk waspada dan bekerja lebih keras lagi. “Kami harus waspada dan kerja lebih keras lagi untuk menang. Setiap pertandingan selalu ada evaluasi, saya minta maaf laga lalu. Tim ini akan lebih baik lagi,” kata Eko Purdjianto.
Sementara itu, Asisten Pelatih HWFC, Agam Haris, dalam sesi jumpa pers sebelum laga, Senin (22/11/2021), mengakui laga kontra Persis Solo merupakan laga berat yang harus dilalui untuk bertahan di Liga 2. Namun, tim pelatih HWFC sudah menyiapkan laga itu dengan matang untuk mencuri poin dari Persis Solo. Menurutnya kondisi tim dalam keadaan baik untuk memberikan hasil terbaik.
“Kami masih memiliki potensi untuk bertahan di Liga 2 setelah hasil Komdis PSSI untuk PSG Pati. Kami sudah ada peningkatan permainan dan semoga besok bisa meraih poin penuh dan saat melawan PSG Pati juga poin penuh,” kata dia.
Perkiraan Susunan Pemain:
Baca Juga: BREAKING NEWS! Banding AHHA PS Pati Soal Pemain Ilegal Ditolak PSSI
HWFC (4-4-2): Ferdiansyah; Taufiq, Habibi, Muhammad Fahad Abdullah, Wahyu Saputro; Arif Yanggi Rahman, Ahmad Maulana, Muhammad Kemaludin, Bayu Arfian; Vengko Armedya, Dimas Galih
Pelatih : Freddy Muli
Persis Solo (4-3-3): Wahyu Tri Nugroho; Eky Taufik, Fabiano Da Rosa, Ganjar Mukti, Abduh Lestaluhu; Assanur Rijal, Irfan Bachdim, Sandi Sute; Ferdinand Alfred, Alberto Goncalvez, Rifaldi Bawuo
Pelatih Kepala : Eko Purdjianto
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Moto G100 Pro Resmi Debut, HP Murah Motorola Ini Bawa Fitur Tangguh dan Baterai Jumbo
- 5 HP Harga Rp1 Jutaan RAM 8/256 GB Terbaik 2025: Spek Gahar, Ramah di Kantong
- 45 Kode Redeem FF Max Terbaru 4 Juli: Klaim Gloo Wall, Bundle Apik, dan Diamond
- Cari Mobil Bekas Matic di Bawah Rp50 Juta? Ini 5 Pilihan Terbaik yang Tak Lekang oleh Waktu
Pilihan
-
Daftar 6 Sepatu Diadora Murah untuk Pria: Buat Lari Oke, Hang Out Juga Cocok
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru Juli 2025, Multitasking Pasti Lancar!
-
Sekali klik! Link Live Streaming Piala Presiden 2025 Persib vs Port FC
-
7 Rekomendasi Tumbler Kekinian, Kuat Antikarat Dilengkapi Fitur Canggih
-
6 Pilihan Sepatu Lari Hitam-Putih: Sehat Bergaya, Terbaik untuk Pria dan Wanita
Terkini
-
Peran Krusial Inovasi dalam Visi Bebas Asap PMI: Komitmen untuk Pengurangan Risiko
-
Penceramah Kontroversial Zakir Naik Bakal ke Solo, Wali Kota Ingatkan Hal Ini
-
Believe: Air Mata Haru dan Kobaran Patriotisme Penuhi Solo Bersama Keluarga TNI
-
Empat Pesilat di Sukoharjo Jadi Korban Pembacokan OTK, 2 Motor Dibakar
-
Penceramah Kotroversial Zakir Naik Bakal ke Solo, Ini Respon FKUB hingga Kemenag