SuaraSurakarta.id - Cucu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Jan Ethes Srinarendra menjadi pembicaraan publik. Aksi menggemaskan kali ini Ethes memenangi kejuaraan Taekwondo.
Tentu saja Jan Ethes membuat banyak orang terkesan saat berhasil memenangi kejuaraan taekwondo yang digelar Sanggar Kartika Buana (SKB) Solo, Terminal Tirtonadi Solo, Minggu (14/11/2021).
Apalagi itu adalah kali pertama putra sulung Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka itu mengikuti kejuaraan taekwondo. Sang kakek, Presiden Jokowi, pun langsung memberikan ucapan selamat kepada Jan Ethes.
Menyadur dari Solopos.com jaringan Suara.com, Gibran mengungkapkan seusai memenangi kejuaraan taekwondo itu anaknya langsung dihubungi simbahnya, Jokowi, melalui video call. “Di-video call [Jokowi], dapat ucapan selamat,” kata Gibran saat ditemui wartawan di Balai Kota Solo, Senin (15/11/2021).
Gibran mengakui selama ini Jan Ethes mengikuti latihan taekwondo dua kali dalam sepekan. Lokasi latihannya di salah satu SKB kawasan Gilingan.
Khusus untuk kategori yang diikuti Jan Ethes dalam kejuaraan taekwondo itu, lanjut Gibran, hanya diikuti tiga anak. Ketertarikan Jan Ethes pada olahraga bela diri itu bermula ketika cucu Jokowi itu melihat kerumunan anak-anak latihan taekwondo di dekat lokasi lesnya.
“Tempat lesnya kan di pinggir jalan, ia melihat kok banyak anak-anak [latihan taekwondo] lalu pengin [ikut latihan],” kata Gibran.
Lalu apakah Jan Ethes punya keinginan menjadi atlet taekwondo saat besar nanti? Sebagai orang tua, Gibran mengaku tidak pernah memaksakan keinginan sang anak.
“Biar anaknya aja [yang menentukan]. Kami ndak mau maksa. Kalau nanti anake gak mau atau apa, ya kita enggak maksa. Mau berangkat les ya berangkat, kalau lagi capai ya enggak usah. Kan paginya juga masih sekolah,” papar Gibran.
Baca Juga: 7 Momen Gemas Jan Ethes Ikut Lomba Taekwondo, Jadi Juara!
Sebelum beralih ke taekwondo, Jan Ethes sempat ikut les piano dan elekton. Namun, menurut Gibran, Jan Ethes sudah bosan sehingga memilih ikut latihan taekwondo.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Cerita Joyce, Turnamen Milklife Soccer Mantapkan Niat Siswi Asal Solo Itu Jadi Pemain Sepak Bola
-
Jokowi Pastikan Tak Hadir di Kongres ke-3 Projo, Ini Alasan Dokter Melarangnya
-
Mendadak ke Solo, Waketum Joman Andi Azwan Ungkap Isi Pertemuan dengan Jokowi
-
Jokowi Pakai Topi Warna Putih Tulisan 'J', Apa Maknanya?
-
GoTo Tanggapi Rencana Perpres untuk Kesejahteraan Driver Ojol