Scroll untuk membaca artikel
Dythia Novianty
Senin, 11 Oktober 2021 | 07:40 WIB
Mie Ayam Handayani Kartopuran. [Wisatakuliner.org]

Selain bakso yang sudah terkenal di Tanah Air, mie ayam dari Kota Bengawan juga menjadi salah satu kuliner khas Solo yang banyak diburu. Mie ayam Solo memiliki rasa yang lezat, dilengkapi ayam cincang yang lembut.

Ada banyak warung mie ayam yang tersebar di penjuru kota Solo. Mayoritas warung mie ayam berpadu dengan bakso. Namun, kecenderungannya warung yang spesial menyajikan mie ayam akan terasa lebih lezat.

Berikut rekomendasi warung mie ayam lezat yang ada di Kota Solo

1. Mie Ayam Pilist

Baca Juga: Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Kota Solo 11 Oktober 2021

Mie ayam ini menjadi salah satu warung favorit warga Solo. Warung yang berlokasi di Jalan Wirotamtomo 16, Jayengan, Serengan, ini tak pernah sepi dari pembeli karena rasanya yang enak.

Mie ayam bisa disantap dengan beberapa lauk yang tersedia. Ceker ayam menjadi salah satu yang jadi pilihan pelanggan Mie Ayam Pilist. Meski terkenal lezat, Mie Ayam Pilist dibanderol dengan harga yang terjangkau.

Mie Ayam Pilist. [Surakarta]

2. Mie Ayam Adik Dewi KUA

Warung ini terkenal dengan nama Mie Ayam KUA, karena dulunya berlokasi tepat di depan Kantor Urusan Agama (KUA), Sondakan, Laweyan. Setelah bisnisnya semakin maju, Mie Ayam Adik Dewi bergeser di sisi selatan KUA Laweyan.

Mie ayam ini juga tak pernah sepi dari pembeli. Dari mulai siang hari hingga malam, para penggemar mie ayam menyerbu Mie Ayam Adik Dewi. Warung ini biasanya turut menyediakan lauk cakar hingga kepala ayam.

Baca Juga: Ketua DPW Jateng Suyatno Wafat Karena Sakit, Zulkifli Hasan Akui Sempat Khawatir

3. Mie Ayam Handayani Kartopuran

Load More