Scroll untuk membaca artikel
Dythia Novianty
Senin, 11 Oktober 2021 | 07:40 WIB
Mie Ayam Handayani Kartopuran. [Wisatakuliner.org]

1. Sate Kambing Sumber Pak Dahlan

Sate Kambing Sumber Pak Dahlan berada sekitar 100 meter dari rumah Presiden Joko Widodo. Saat pulang ke Kota Solo, Presiden Jokowi kerap kali mampir ke warung ini ketika ingin menyantap olahan sate kambing.

Selain sate kambing dengan daging yang dipotong, ada pula sate buntel. Warung ini berlokasi di Jalan Letjen Suprapto 69, Banjarsari, Solo. Pelanggan mulai dilayani pukul 10.00 WIB - 21.00 WIB

2. Sate Kambing Mas Mardi

Baca Juga: Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Kota Solo 11 Oktober 2021

Sate Kambing Mas Mardi merupakan salah satu warung terlaris di Kota Solo. Warung ini biasa menjadi tujuan santapan pagi atau masyarakat yang baru selesai olahraga.

Sate Kambing Mas Mardi buka mulai pukul 07.00 WIB. Warung ini biasanya ludes terjual pada pukul 13.00 - 14.00 WIB. Warung ini berlokasi dekat pintu barat Pura Mangkunegara, tepatnya Jalan Yosodipuro 14, Ketelan, Banjarsari, Solo.

Sate Kambing Mas Mardi. [Instagram/@kulinerdisolo]

3. Sate Kambing Mas Mario

Sate Kambing Mas Mario tak pernah sepi dari pembeli. Buka pada pagi hari, para pengunjung yang mayoritas warga Kota Solo, dengan sabar menanti olahan daging kambing dengan rasa yang lezat.

Warung ini terletak di utara Masjid Jami Assagaf, tepatnya Jalan Kapten Mulyadi 164, Pasar Kliwon, Solo.

Baca Juga: Ketua DPW Jateng Suyatno Wafat Karena Sakit, Zulkifli Hasan Akui Sempat Khawatir

MIE AYAM

Load More