SuaraSurakarta.id - AHHA PS Pati kembali menelan pil pahit setelah pertandingan kedua Liga 2 dikalahkan PSCS Cilacap di Stadion Manahan, Senin (4/10/2021).
Klub milik youtuber ternama Atta Halilintar itu kalah dengan skor 1-2. Bahkan pada saat babak pertama AHHA PS Pati harus tertinggal 2-0.
PSCS mencetak gol pertama pada menit ke-34 melalui Taufan Hidayat lewat tendangan bebas. PSCS kemudian menggandakan keunggulan jelang babak pertama usai. Qischil Gandrum Minny berhasil menjebol gawang AHHA PS Pati.
Di babak kedua, AHHA PS Pati mulai menekan untuk mengejar ketertinggalan. Hasilnya, Riski Novriansyah mampu membuat gol berkat asist Zulham Zamrun.
Baca Juga: Hasil Liga 2 2021: PSIM Yogyakarta Imbang 1-1 Lawan Hizbul Wathan FC
Di sisa waktu babak kedua, AHHA PS Pati pun tak bisa berbuat banyak untuk mengejar ketertinggalan. Sehingga skor 2-1 untuk keunggulan PSCS bertahan sampai laga tuntas.
Rupanya kekalahan kedua yang didapat AHHA PS Pati tersebut turut jadi perhatian Direktur Utama Persis Solo Kaesang Pangarep.
Melalui akun twitternya, putra bungsu Presiden Joko Widodo ini kedapatan mendukung AHHA PS Pati. Dirinya pun tidak senang tim berjuluk Kuda Hitam Saridin harus menelan kekalahan lagi.
"Berharap 2-2, tapi malah 2-1. Yowes tetep semangat," ucap Kaesang melalui akun @kaesangp.
Sontak saja cuitan Kaesang tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari warganet yang justru meledek permainan AHHA PS Pati.
Baca Juga: Ngobrol soal Nikah Siri Bareng Lesti-Billar, Atta Halilintar Ngaku Pernah Ditegur Anang
"Kasih keras, kami bukan main keras saja tapi menguasai pertanding. Setelah liga di mulai kami menguasai juru kunci," ucap akun @Abdillah**.
Berita Terkait
-
Aaliyah Massaid Tak Terima Dituding Sudah Lahiran: Perut Segede Ini Masih Aja Digosipin
-
Pulang ke Rumah Jokowi, Selvi Ananda Disentil usai Tampak Cuek ke Kerumunan Warga
-
Calon Istri Tak Harus Anak Artis, Saaih Halilintar Bersedia Nikahi Penggemarnya
-
Geni Faruk Klarifikasi Soal Calon Menantunya Harus Anak Diva
-
Aurel Hermansyah Liburan ke Spanyol, Gaya Pakaiannya Disanjung Mirip ABG
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang