SuaraSurakarta.id - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming kembali menuai sorotan publik. Usai dirinya ketahuan meminta dibelikan PS 5 untuk ulang tahun anaknya.
Melalui cuitan di akun twitter pribadinya, Kaesang membagikan tangkapan layar yang berisikan chat dengan kakak kandungnya Gibran.
Dalam tangkapan layar tersebut, Gibran secara terang-terangan meminta ke adik bungsunya untuk dibelikan PS 5.
Hal itu sebagai persiapan kado untuk Jan Ethes yang akan ulang tahun. Selain itu, Gibran juga minta agar PS 5 nya sudah di isi oleh game-game yang telah dipesan oleh Jan Ethes.
Baca Juga: Heboh! Kaesang Ingin Beli Stadion Manahan, Warganet: Mumpung Bapak Masih Jadi Presiden
"Ethes njaluk PS5 untuk ultah, versi CD. Njaluk call of dutty, cold war, karo Demon Soul," ujar Gibran.
Alih-alih langsung menuruti permintaan kakaknya. Direktur Persis Solo ini malah mengelak dan memberi jawaban menohok.
Lantaran ia curiga jika yang meminta dibelikan PS 5 bukan untuk Jan Ethes. Melainkan untuk di mainkan oleh kakaknya sendiri.
"Baru ngerti kalo Ethes bisa bedain PS 5 versi CD ato digital. Gak cuma itu, Ethes pun tau game apa yang mau dimainin," ungkap Kaesang melalui akun @kaesangp.
Sontak saja cuitan tersebut langsung dibanjiri komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang menertawakan aksi putra-putra Presiden Joko widodo tersebut.
Baca Juga: Sukses di Usia Muda, Ini Deretan Bisnis Gibran Rakabuming
"Gaji walikota gk cukup yo mas buat beli ps5? Hahaha," ujar akun @agun**.
"Iki fix sing jaluk mas gibran haha kan mas gibran sing bar ultah. Ethes ultah bulan maret soale," ungkap akun @farah**.
"Wkwkwkw iki lucu parah aslih lucu. Itu yg mau kado bapaknya kayak e mas wkwkwkkw," ucap akun @AGNK**.
"Aowkkwkwkwkw awas itu tipuan," sahut akun @kris_**.
"Kui asline sink njaluk bapake mas, modus wae kui atas nama Ethes. Hehe," timpal akun @g_ndhon**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Aksi Gibran Rakabuming Bagi-Bagi Susu Disorot, Apa Tugas dan Wewenang Wapres?
-
Rayakan Ultah ke-5 Usai Gibran Jadi Wapres, Harga Sepatu Branded La Lembah Manah Bikin Ketar-ketir
-
Ngaku Cuma Dipinjami Mobil Ahmad Luthfi, Klarifikasi Vanessa Nabila Tiru Jurus Kaesang Pangarep?
-
Erina Gudono Unggah Video Persalinan Tepat Sebulan Kelahiran Bebingah
-
Lagi-lagi Ketahuan, Akun Fufufafa Hapus Postingan dengan Kata Kunci 'Anak Jokowi'
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Soal Dukungan Prabowo Subianto ke Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Pasbata: Atas Nama Ketum Gerindra
-
Kabar Gembira, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah Bakal Beri Kesejahteraan Buat Guru
-
Selamatkan PT Sritex Sukoharjo, Komisi VII DPR RI Sepakat Bakal Revisi UU Kepailitan
-
Bahan Baku PT Sritex Menipis, Jumlah Karyawan yang Dirumahkan Bakal Bertambah
-
Kesetiaan Cinta Ahmad Luthfi dan Pesan Amanah dari Mendiang Sang Istri