SuaraSurakarta.id - Putra sulung Presiden Joko Widodo yang juga Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka pada Jumat (1/10/2021) genap berusia 34 tahun. Ulang tahun kali ini pasti memiliki makna sendiri bagi suami Selvi Ananda itu.
Ulang tahun Gibran tahun ini berbeda dari sebelum-sebelumnya lantaran ini kali pertama kakak dari Kaesang Pangarep itu berulang tahun dengan status orang nomor satu di Solo.
Sebelum menjabat Wali Kota Solo, Gibran berprofesi sebagai pengusaha kuliner. Beberapa tahun terakhir usaha Gibran telah diserahkan kepada sang adik, Kaesang Pangarep.
Belakangan, Gibran merambah ke luar bisnis kuliner. Seperti, toko reparasi gadget keluaran Apple bernama IColor. Usaha itu telah beroperasi di Kota Bengawan.
Baca Juga: Kaesang Pangarep dan Nadya Arifta Makin Lengket, Ini Respon Gibran
Menyadur dari Solopos.com, Gibran lahir di Solo pada 1 Oktober 1987. Dia putra pertama pasangan Jokowi dan Iriana.
Gibran mempunyai dua adik, Kahiyang Ayu dan Kaesang Pangarep. Gibran menikah pada 11 Juni 2015 dengan mantan Putri Solo, Selvi Ananda.
Saat ini, Gibran dan Selvi telah memiliki dua orang anak, yaitu Jan Ethes Srinarendra, 6, dan La Lembah Manah berusia satu tahun lebih 10 bulan.
Kali pertama, Gibran terjun ke politik pada Pilkada Solo 2020. Dia maju sebagai cawali Solo dari PDIP berpasangan dengan Sekretaris DPC PDIP Solo, Teguh Prakosa.
Dalam pesta demokrasi lima tahunan tersebut mereka menang telak dari pasangan jalur perseorangan, Bagyo Wahyono-F.X. Supardjo (Bajo). Kemenangan tersebut mengantarkan Gibran dan Teguh menduduki kursi empuk di Balai Kota Solo.
Baca Juga: Viral Dugaan Nobar Persis Solo vs AHHA PS Pati di Sebuah Cafe, Ini Komentar Gibran
Mereka dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo pada 26 Januari 2021. Pada saat bersamaan Selvi Ananda dilantik sebagai Ketua TP PKK Kota Solo. Ibu dua anak itu juga dilantik sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Solo.
Berita Terkait
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Gibran Diganti, Begini Respons Golkar
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
'Anak Haram Konstitusi? Ini Tudingan Panas Amien Rais ke Jokowi soal Gibran
-
Disebut Mirip Gibran, TikToker Ini Punya Ibu dengan Wajah Seperti Iriana
-
Usai Lawatan Lima Negara, Prabowo Kembali ke Tanah Air dan Disambut Wapres Gibran
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita