SuaraSurakarta.id - Kisah mengharukan datang dari pasangan muda yang berniat untuk bercerai. Namun perceraian mereka berhasil digagalkan oleh rayuan maut yang dibisikin oleh seorang hakim di pengadilan.
Berkat rayuan maut sang hakim tersebut, kedua pasangan yang masih muda ini akhirnya memilih untuk rujuk kembali.
Momen langka dan dramatis tersebut berhasil terekam melalui unggahan video di akun TikTok @_raaaaa18_. Dalam video ini awalnya menceritakan seorang wanita yang sedang berada di pengadilan.
Rupanya di pengadilan itu, wanita ini sedang mengurus perceraian dengan suaminya. Hal itu terlihat dari berkas-berkas yang ia bawa.
"Aku nggak tau hari ini terasa berat atau bagaimana. Menurut isi surat cinta (surat perceraian) kita bukan lagi kawan melainkan lawan," buka wanita tersebut.
Selang beberapa lama kemudian, suaminya pun datang. Wanita ini terlihat sangat gugup dan ia sama sekali tak memandang suaminya yang berada di sampingnya.
"Ada beliau (suaminya) juga, nggak sendiri ternyata. Masih asing rasanya. Nyoba sapa ah, injek dikit. Apa kabar? Foto yuk," jelas wanita tersebut.
Setelah foto bersama dan saling menguatkan satu sama lain. Akhirnya pasangan tersebut memasuki ruang persidangan.
Saat sidang dimulai, sebuah keajaiban muncul. Ketika pasangan ini memutuskan untuk rujuk kembali. Setelah mendapatkan rayuan maut dari seorang hakim yang memimpin sidang perceraian mereka.
Baca Juga: Viral, Banjir Lumpur Terjang Cisurupan Garut
"Pas di dalam ruang sidang nggak bisa angkat kamera. Ada sedikit rayuan dari yang mulia ketua hakim. Saya perhatikan masuk ruangan barengan, serasi banget. Masih sama-sama muda, perempuannya cantik, laki-lakinya cakep. Sepertinya bau-bau mau dicabut aja nih gugatannya," ujar wanita tersebut sembari menirukan rayuan seorang hakim.
Pada akhirnya setelah penuh pertimbangan, pasangan ini pun sepakat untuk memutuskan rujuk kembali dan melanjutkan rumah tangga mereka.
"Dan entahlah kami sepakat untuk terus melanjutkan rumah tangga. Dengan pencabutan gugatan perceraian ini. Sebaik-baiknya Allah yang telah membolak-balikan hati umatnya," ungkap wanita tersebut.
Lihat videonya pasangan muda batal bercerai
Sontak saja, unggahan video yang telah ditonton dan disukai ribuan kali ini berhasil mencuri perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang baper melihat kisah cinta pasangan tersebut.
"Terharunya..setan nangis krn telah menggagalkan perceraian.. Semangt u kalian. perbaiki dan smoga langgeng dunia akhirat y.aamiin," ujar akun @Rhatu**.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Dana Hibah Keraton Solo Masih Ditahan Wali Kota, DPRD: Masyarakat Berhak Audit!
-
Kebutuhan Keraton Solo Selama 1 Tahun Capai Rp20 Miliar, Kubu Purboyo Sebut Masih Sering Nombok
-
4 MPV Bekas Ini Tawarkan Kemewahan dan Kenyamanan Setara Mobil Baru, Harga Cuma Sepertiga!
-
Kunci Jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 12 Halaman 185190 Bab 6 Kurikulum Merdeka
-
Kenang Ki Anom Suroto, Respati Ardi Branding Kota Solo dengan Karya Jingle 'Solo Berseri'