SuaraSurakarta.id - Warga di Klaten Jawa Tengah mendadak dihebohkan dengan penampakan kuburan lengkap yang disertai batu nisannya terpampang di tengah jalan raya.
Usut punya usut, keberadaan kuburan tersebut rupanya sebagai bentuk protes warga. Lantaran ada salah satu jalan yang sudah rusak parah tak kunjung diperbaiki.
Hal itu diketahui dari unggahan foto di akun instagram @kabar_klaten, Selasa (10/08/2021).
"Bentuk protes warga, kemarin ditanami pohon pisang lalu diganti kijing, dadi ojo kaget lho lur Yen weruh kijing na tengah dalan. Pundungsari Trucuk," ujar keterangan caption akun tersebut.
Baca Juga: Pengantin Datangi IGD Usai Ijab Kabul, Tak Lama Langsung Dapat Kabar Duka
Dalam beberapa unggahan foto itu terlihat sebuah jalan raya di area persawahan yang rusak parah. Diduga lantaran kesal karena jalan rusak tak segera diperbaiki, warga setempat pun melakukan aksi protes.
Uniknya, protes yang dilakukan warga tersebut dengan membuat kuburan disertai batu nisannya dan taburan bunga yang diletakan ditengah lubang besar jalanan yang rusak tersebut.
Selain membuat kuburan, jalanan yang rusak itu juga rupanya sudah ditanami dua pohon pisang yang cukup besar.
Diketahui jalanan rusak itu terdapat di Desa Pundungsari, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Sontak unggahan foto yang telah disukai ribuan kali itu langsung menuai sorotan dari warganet. Tak sedikit warganet yang geram melihat jalanan yang rusak tersebut.
Baca Juga: Viral Rekaman Pria Disuapi Makan Sambil Naik Motor, Publik Kaget Lihat Fakta di Baliknya
"Dana desa no ndhi dalan kok iso ngono," ungkap akun @verrawati.
"Pak lurah Pundungsari jangan gelap mata nggih, niku akses seng sekbendino jenengan lewati pas mangkat mulih kerjo," kata akun @putra_01.
"Klaten oh Klaten.... indah jalanmu," sahut akun @produsenplastikpp.
Sementara itu, ada salah satu warganet yang mengadu jalan rusak tersebut dengan memention akun instagram Bupati Klaten.
"Bu @yani_sunarmo, jangan menunggu laporan warga Bu langsung tindak lanjuti. Karangnongko juga parah banget jalannya," keluh akun @firman_nurhuda28.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Viral PSSI Bikin Poster Pakai AI, Ernest Prakasa Kritik Menohok Erick Thohir
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
Blunder! Kepergok Hapus Postingan Surat Prabowo Dukung RK, Raffi Ahmad Dicap Tukang Laundry hingga Doktor Abal-abal
-
Beredar Video Mobil Rusak Usai Isi Pertamax, Apa Kata Pertamina?
-
Tolak PPN 12% Viral di X, Apakah Seruan Praktik Frugal Living Efektif?
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo