SuaraSurakarta.id - Kontingen China semakin terbendung dalam perburuan gelar juara Olimpiade Tokyo 2020.
Hingga Rabu (4/8/2021) dini hari WIB, seperti dikutip dari situs resmi Olimpiade, kontingen China kukuh di puncak klasemen medali dengan 32 emas, 21 perak, dan 16 perunggu. Total China menyabet 69 medali.
China meninggalkan jauh dari Amerika Serikat yang berada di urutan kedua dengan 24 emas, 28 perak, dan 21 perunggu. Meski berada di urutan kedua, total medali yang dikumpulkan Amerika Serikat adalah yang terbanyak yaitu 73 medali.
Tuan rumah Jepang berada di posisi ketiga dengan 19 emas, 6 perak, dan 11 perunggu. Jepang total mengumpulkan 36 medali, yang merupakan terbanyak kelima dari seluruh kontingen.
Baca Juga: Ucap 'Woo Chao' saat Tanding, Ganda Putri China Ini Bikin PBSI Korea Meradang
Sementara itu Indonesia berada di posisi 39 atau masih di zona sesuai target awal yakni posisi 42 besar..
Meski demikian, posisi Indonesia memang rawan gusur karena sudah tidak berlaga lagi di sisa waktu Olimpiade Tokyo 2020. Atlet Indonesia sudah memainkan seluruh cabor yang diikuti, sehingga tidak bisa menambah medali lagi.
Medali terakhir Indonesia didapatkan pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting. Menghadapi Kevin Cordon di perebutan medali perunggu, Anthony Ginting menang dengan skor 21-11 dan 21-13.
Total Indonesia mendapatkan 1 emas, 1 perak, dan 3 perunggu. Total lima medali diraih kontingen Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020 yang akan ditutup pada 8 Agustus mendatang.
Kelima medali tersebut dipersembahkan oleh Greysia Polii/Apriyani Rahayu (emas), Eko Yuli Irawan (perak, angkat besi 61 kg/putra), Windy Cantika Aisah (perunggu, angkat besi – 49 kg/putri), Rahmat Erwin Abdullah (perunggu, angkat besi – 73 kg/putra), dan Anthony Ginting (perunggu, bulu tangkis tunggal putra).
Baca Juga: Olimpiade Tokyo: Saat Dua Remaja Bersahabat Berebut Medali Emas Skateboard
Berikut 5 besar klasemen medali Olimpiade Tokyo 2020, Rabu (4/8/2021) pagi WIB:
Sumber: Solopos.com
Berita Terkait
-
Viral Kritik Kemenangan atas Arab Saudi, Intip Prestasi Diego Michiels Ketika Bela Timnas Indonesia
-
Masuk Nominasi Pendatang Baru, Sara Rahayu Tak Sabar Hadiri Ajang Anugerah Dangdut Indonesia 2024
-
Jadi Pelakor di Guna-Guna Istri Muda, Carissa Perusset Bikin Geram Penonton
-
Calvin Verdonk Melengos ketika Ayahnya yang Dari Aceh Dibahas, Ada Apa?
-
Siapa Kekasih Thom Haye? Sudah Dikaruniai Dua Anak, Si Bungsu Sakit ketika Lawan Arab Saudi
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Urban Fashion 2024: Hadinata Batik Tampilkan Batik yang Instagramable
-
Sederet Kiai NU Jateng Ramai-ramai Temui Jokowi di Solo Jelang Coblosan, Ini yang Dibahas
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyoblos di Pilkada Serentak 2024!
-
Gojek Permudah Mobilitas Warga Solo dengan Shelter Mangkunegaran
-
Bekuk Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Polres Sukoharjo Sita Barang Bukti 103,53 Gram Sabu