SuaraSurakarta.id - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menetapkan Liga 1 musim 2021-2022 akan digelar pada 20 Agustus 2021 mendatang.
Namun demikian, Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita mengatakan bahwa jadwal sepak mula (kick off) Liga 1 musim 2021-2022, yang ditetapkan PSSI pada 20 Agustus 2021, masih bisa berubah.
Menyadur dari Antara, Akhmad Hadian mengatakan bahwa pergeseran tanggal mungkin terjadi andai ada permintaan dari 18 klub peserta Liga 1.
"Semuanya kembali ke klub sebagai kontestan. Kalau ternyata belum siap, nanti permintaan tanggal berapa akan kami putuskan. Kami mengadakan rapat dengan klub pada Rabu (4/8) mulai pukul 14.00 WIB," kata pria asal Jawa Barat tersebut di Jakarta, Selasa (3/8/2021).
Baca Juga: Beri Ucapan Selamat untuk Greysia/Apriyani, PSSI Malah Kena Nyinyir Netizen

LIB menyadari bahwa tim-tim peserta membutuhkan waktu untuk mempersiapkan tim.
Apalagi saat ini beberapa klub tengah meliburkan tim dari latihan bersama lantaran penerapan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di beberapa wilayah Tanah Air.
"Untuk LIB, pada dasarnya kami sudah siap menggelar Liga 1. Kami sudah menyiapkan perangkat, logistik dan jadwal Liga 1," kata Akhmad Hadian.
Pada Selasa (3/8), PSSI menyatakan bahwa Liga 1 Indonesia 2021-2022 akan berlangsung mulai 20 Agustus 2021.
![Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan [Youtube RANS Entertainment]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/05/04/34795-ketua-umum-pssi-mochamad-iriawan-youtube-rans-entertainment.jpg)
Keputusan tersebut diambil setelah PSSI dan PT LIB berkonsultasi dengan Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali serta Polri. Penurunan kasus COVID-19 di Jawa dan Bali juga menjadi pertimbangan utama.
Baca Juga: PT LIB Umumkan Nasib Kompetisi Liga 1 2021/2022 Hari Ini
Sebelumnya, Liga 1 2021-2022 direncanakan bergulir mulai 9 Juli 2021 tetapi ditunda lantaran meningginya kasus COVID-19 di Jawa dan Bali.
Adapun format pelaksanaan Liga 1 2021-2022 tidak berubah dari rencana semula yaitu sistem seri dengan pertandingan berlangsung di beberapa klaster.
Setelah kepastian Liga 1, berikutnya PSSI dan LIB akan menggulirkan Liga 2. Akan tetapi, waktu pelaksanaannya akan dipastikan kemudian. [ANTARA]
Berita Terkait
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
Salip Peringkat BRI Liga 1, Inilah 5 Pemain Indonesia yang Pernah Main di Liga Kamboja
-
Erick Thohir Kenalkan Direktur Teknik PSSI Dalam Waktu Dekat, Siapa?
-
PSSI Akui Terima Surat AFF, Asnawi Mangkualam Mau Diboyong ke Malaysia
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang