SuaraSurakarta.id - Kabar baik bagi warga Kabupaten Karanganyar yang tengah menjalani isolasi mandiri (Isoman). Tidak perlu memasak, cukup menghubungi PMI, maka makanan akan diantar.
Dilansir dari Timlo.net, program PMI Karanganyar berbagi makanan siap saji untuk masyarakat yang sedang isolasi mandiri (isoman), laris diakses. Tiap hari, relawan PMI mengantarkan nasi bungkus dan lauk pauknya ke mereka yang memesan.
Dari balik pintu rumah, pemesan mengucapkan terima kasih ke relawan yang bersedia meluangkan waktu, tenaga dan uangnya demi memenuhi asupan nutrisinya. Puluhan nasi kotak telah terdistribusi ke 18 keluarga pada Sabtu (24/7/2021) kemarin.
Para isoman sudah terlebih dulu memesan di hari sebelumnya di nomor 081325729080 dan mendaftar sebelum pukul 17.00 WIB. Mereka dari wilayah Karanganyar Kota seperti Lalung, Tegalasri dan wilayah terdekat markas PMI seperti Palur dan Buran.
Baca Juga: Puluhan Pesilat Diamankan di Karanganyar: Balut Gir Motor di Ikat Pinggang!
Ketua PMI Karanganyar Timotius Suryadi mengatakan, layanan tersebut dilatarbelakangi adanya warga yang sedang isoman, namun kesulitan untuk mendapatkan makanan, bahan pokok untuk dimasak, bahkan kesulitan untuk memasak karena kondisi tidak memungkinkan.
“Mungkin juga ada sumbatan komunikasi, hingga kesulitan itu muncul. Dari situ, PMI ingin membantu, agar warga yang isoman tak kebingungan. Kami berupaya menjembatani kesulitan itu, semaksimal mungkin dengan apa yang bisa kami kerjakan,” katanya.
Dari rekapitulasi pendaftaran, petugas PMI selanjutnya menyiapkan paket makanan siap saji, yang dibeli dari sejumlah pedagang makanan yang terdampak PPKM Darurat di area terdekat rumah isoman. Cara ini memudahkan petugas mendapatkan makanan segar dan siap santap.
Sejak layanan dibuka dua pekan lalu, dalam sehari 20-39 paket makanan siap saji yang dikirim petugas PMI. Dia berharap layanan tersebut gayung bersambut para relawan dan dermawan agar menangani pesanan di luar Karanganyar Kota.
Baca Juga: 314 Warga Cilegon Meninggal Gegara Covid-19, 43 Orang Saat Isolasi Mandiri
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
-
Rekomendasi HP Murah Rp1 Jutaan RAM 6 GB: Kamera 50 MP, Baterai Super Awet
-
Rumit! Ini Skenario Semen Padang, Barito Putera dan PSS Sleman Lolos Degradasi
-
Comeback Bela Timnas Indonesia, 10 Keunggulan Stefano Lilipaly
-
Harga Bitcoin Diramal Tembus USD 250.000, Robert Kiyosaki: Beli yang Banyak, Jangan Jual
Terkini
-
MilkLife Soccer Challenge Solo: SD Djamaatul Ichwan dan SD Al Azhar Syifa Budi Juara
-
Berdayakan Masyarakat Peternak Disabilitas, Kandang Merah Putih Bisa Tingkatkan Produksi
-
Lumbung Ternak Jateng Makin Mantap, Ahmad Luthfi Soroti Gebyar Kontes Sapi di Boyolali
-
Korlantas Polri Cek Lokasi Kecelakaan Maut di Tawangmangu, Ini Hasilnya
-
Ada Satu Balita, Ini Daftar Korban Tewas Kecelakaan Maut di Tawangmangu