SuaraSurakarta.id - Melonjak kasus Covid-19 akhir-akhir ini, berdampak pula pada membludaknya pasien Covid-19 yang dirawat di beberapa rumah sakit.
Akibatnya, stok oksigen yang terdapat di rumah sakit mulai menipis. Rupanya, kelangkaan stok oksigen mulai di rasakan oleh sejumlah rumah sakit di Kota Solo.
Melalui unggahan video di akun instagram @soloinfo, Jumat (09/07/2021). CEO PMI Kota Solo, Sumartono mengungkapkan stok oksigen di beberapa rumah sakit di Kota Solo mulai menipis.
"Teman-teman mohon bantuannya pagi ini saya barusan mendapatkan telepon dari beberapa dokter di Kota Solo. Mereka menyampaikan beberapa rumah sakit stok oksigennya mulai mengkhawatirkan. Mungkin tinggal beberapa jam lagi habis," ujarnya.
Baca Juga: Stok Oksigen di Lampung Menipis, Menko PMK Minta Pemprov Gerak Cepat
Lebih lanjut, Sumartono mengatakan para dokter dan rumah sakit sudah berusaha meminta kepada para pemasok oksigen. Namun hingga pagi ini belum juga dikirim.
"Sekali lagi, apabila teman-teman memiliki jaringan dan bisa membantu. Mohon dibantu agar rumah sakit disekitar Kota Solo tetap bisa beroperasi. Karena ketersediaan oksigennya sangat mengkhawatirkan," jelasnya.
Sontak saja mendengar penuturan CEO PMI Kota Solo tersebut banyak membuat warganet simpati dan ramai-ramai turut warganet memention akun Wali Kota Surakarta dan Gubernur Jawa Tengah untuk mencarikan stok oksigen.
"Kok nangis ya denger berita ini, semoga pandemi ini segera berlalu. YA ALLAH lenyapkan virus corona dari muka bumi ini YA ALLAH," ujar akun @mrs.mcha.
"Aku merinding.. Ya Allah.. Fill Amanillah. Semoga pandemi segera berakhir, aminn," cetus akun @alanitassaura.
Baca Juga: Wagub DKI Klaim Kebutuhan Oksigen Rumah Sakit di Jakarta Menurun
"Pak @ganjar_pranowo, mas wali @gibranrakabuming Mohon dibantu untuk ketersediaan oksigen bagi RS agar cukup memadai," ucap akun @taty_wijaya_olshop.
"Mohon dibantu pak gubernur @ganjar_pranowo dan pak walikota @gibranrakabuming," sahut akun @tiara_kinaryosih.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Yunan Helmi Gaet Waljinah dan Perkenalkan Lagu Bengawan Solo ke Generasi Muda
-
Prabowo Sebut Bahas Ini Itu Dengan Jokowi, Rocky Gerung: Ada Yang Disembunyikan
-
Tampil Beda, Album Solo Yuta NCT 'Depth' Dapat Pujian dari Grammy.com
-
Catat Tanggalnya! Irene Red Velvet Ungkap Jadwal Teaser Album Like A Flower
-
Fufufafa Tak Mengganggu? Momen Hangat Jokowi & Prabowo di Solo Jadi Sorotan
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Partai Golkar Solo Buka Suara Soal Isu Jokowi Bergabung: Kita Senang Hati
-
Mona Pangestu: Anak Muda Solo Pilih Investasi Emas Ketimbang Perhiasan Besar
-
Hari Apes Tak Ada di Kalender: Dua Jambret di Solo Babak-belur Usai Ketahuan Warga
-
Penemuan Mayat di Sragen: Pedagang Asongan Hendak Tawarkan Jajanan, Malah Temukan Sopir Bersimbah Darah