SuaraSurakarta.id - Sejumlah rumah sakit di Kota Solo mulai membuka rekrutmen relawan Covid-19. Rekrutmen ini tidak lepas karena melonjaknya kasus Covid-19, kondisi itu membuat keterisian bed occupancy rate (BOR) rumah sakit penuh.
Informasi yang diterima, rumah sakit membuka rekrutmen relawan Covid-19 seperti RSUD Bung Karno, RS Jiwa Daerah atau RSUP Surakarta.
"Kita memang sedang membuka rekrutmen relawan. Kebutuhan relawan ini untuk penanganan Covid-19," terang Direktur RSUD Bung Karno Solo, Wahyu Indianto saat dikonfirmasi, Selasa (29/6/2021).
Rencananya untuk RSUD Bung Karno akan merekrut sekitar 100 relawan sesuai bidangnya. Sebenarnya Januari lalu sudah merekrut 100an relawan dan ini tambah relawan lagi, status mereka tidak tetap.
Baca Juga: Piala Wali Kota Solo Ditunda Karena Covid-19 Melonjak, Bagaimana Liga 1 dan 2?
"Relawan yang kita rekrut itu sesuai bidangnya, seperti perawat atau bagian lab. Tapi sekarang yang paling dibutuhkan itu adalah perawat," ungkap dia.
Sekarang untuk BOR di RS Bung Karno baik ICU dan isolasi bagi pasien Covid-19 sudah penuh. Bahkan menambah satu lantai lagi di lantai enam untuk pasien Covid-19, satu lantai itu bisa menampung 40-50 pasien.
"Jadi bangsal untuk Covid-19 di lantai empat dan enam. ICU juga ditambah dari dua ruang menjadi enam ruang ICU," katanya.
Semantara itu Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mengatakan akan mempersiapkan nakes dan relawan Covid-19.
"Tenang saja sudah kita siapkan," imbuh dia.
Baca Juga: Duh! Piala Wali Kota Solo Ditunda Lagi, Netizen Ini Malah Ngamuk ke Kaesang Pangarep
Gibran mengakui jika BOR dan ruangan bagi Covid-19 di Solo memang tinggi. Karena pasien yang ada dirawat itu bukan hanya warga Solo tapi luar Solo.
"BOR kita tinggi, karena kita juga merawat pasien dari luar kota, se Jawa Tengah ke Solo. Kita belum menuju ke zona merah," ujar Gibran.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Solo, Siti Wahyuningsih mengatakan bed di Solo itu sekarang 983 bed. Padahal pada punyak Februari jumlahnya bed hanya 880 bed, jadi posisi saat ini sudah melebihi posisi Februari lalu.
"Kemungkinan sekarang sudah tembus 1.000 bed. Ini lampunya bukan kuning lagi tapi merah," ujarnya.
Ning menegaskan, jika rumah sakit menambah kapasitas lagi bukan hal yang mudah. Ini terkait tenaga kesehatan dan alatnya, alurnya kan harus jalan, evakuasi juga harus diatur.
"Nambah berapa pun tempat tidur tidak akan selesai, karena pasien datang terus. Hulunya harus kita kendalikan saat ini, ini yang harus menjadi perhatian dan segera dilakukan," papar dia.
Ia juga meminta kabupaten sekitar untuk memperkuat, kasihan teman-teman yang di Solo ini. Karena pasien datang sendiri tanpa rujukan dari daerah, akhirnya di IGD kan keleleran dan itu kasihan,
"Harus ada komunikasi dulu dengan mengisi surat rujukan. Memang ada juga yang nekat datang langsung," pungkas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Saddil Ramdani Ucap Salam Perpisahan: Pada Akhirnya, Waktu akan Menjawab...
-
Prabowo Tak Bisa Gunakan Hak Politik di Jakarta Meski Dukung RK-Suswono, Gibran Nyoblos di Solo
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
3 Pemain Liga Malaysia yang Bisa Dibawa Ong Kim Swee ke Persis Solo, Ada Saddil Ramdani
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Kesatria Bengawan Solo Datangkan Center Timnas Taiwan William Artino, Ini Statistiknya
-
Gibran Bakal Nyoblos di TPS 18 Manahan, Tak Ada Persiapan Khusus
-
18 Kadin Provinsi Gugat Penyelenggaraan Munaslub 2024
-
Wapres Gibran Nyoblos di Solo, 2.500 Petugas Gabungan Disiagakan
-
Dugaan Intimidasi Berlanjut, Selebgram Mojokerto Bakal Dilaporkan Balik ke Polresta Solo