SuaraSurakarta.id - Sebanyak tujuh anggota TNI Angakatan Darat (AD) dari total 150 prajurit positif Covid-19. Hasil itu diketahui setelah menjalani test swab antigen di GOR Gemilang, Kelurahan Pajang, Kecamatan Laweyan, Kota Solo.
Mereka tergabung dalam satuan tugas TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ini rencananya akan membantu warga membangun talut di Kampung Pajang.
"Kini semua Anggota TNI yang positif Covid-19 sedang menjalani karantina di Rumah Sakit Lapangan ( Rumkitlap )," ungkap Komandan Korem (Korem) 074/Warastratama, Kolonel Inf Deddy Suryadi, Rabu (16/6/2021).
"Sebelumnya 150 Anggota menjalani swab test. Mereka berasal dari sejumlah kesatuan, baik teritorial maupun organik di Kodam IV Diponegoro," tambah dia.
Dia memaparkan, tujuh anggota yang terkonfirmasi positif Covid-19 berasal dari Batalyon Kavaleri ll Ambarawa dan Kodim 0735/Solo.
"Semua anggota itu saat ini menjalani isolasi di Rumah Sakit Lapangan (Rumkitlap) Benteng Vastenburg," paparnya.
"Sementara untuk Anggota TNI lain yang tidak terkonfirmasi Covid-19 tetap bergabung dalam Program TMMD. Mereka siaga di sana," pungkasnya.
Kontributor : Budi Kusumo
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Kota Solo Meningkat, Keterisian Rumah Sakit Sentuh 80,6 Persen
Berita Terkait
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Seruan Menggetarkan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
Terkini
-
KNPI Nilai MBG Jadi Momentum Strategis Tekan Stunting dan Bangun Budaya Sehat
-
Revitalisasi Benteng Keraton Kartasura: Batu Bata Khusus, Dikerjakan dengan Teknik Gosok
-
Kader PSI Dapat Arahan dari Jokowi di Bali, Ini Komentar Astrid Widayani
-
PNM Hadirkan Ruang Tumbuh dan Silaturahmi UMKM di PFL 2025
-
Tim Sparta Samapta Polresta Solo Amankan Pelaku Pengrusakan Rumah Warga di Pajang